Berita Viral
Gegara Ucapan 'Sok Cantik', Sopir Bus & Pengamen Cekcok sampai Adu Jotos Luka-luka, Videonya Viral
Sopir bus dan pengamen cekcok sampai adu jotos hingga luka-luka gegara ucapan 'sok cantik'.
Penulis: Alga | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Gegara ucapan 'sok cantik', sopir bus dan pengamen cekcok sampai adu jotos dan luka-luka.
Diketahui sopir bus berinisial WS, sedangkan pengamen yang berjumlah dua orang ini berinisial D serta AP.
Sopir bus tersebut mengalami luka dan pengamen dikabarkan mengalami luka tusuk.
Peristiwa ini terjadi di depan Pintu I Kebun Raya Bogor (KRB) pada Minggu (31/12/2023) lalu.
Terjadi keributan antara dua pengamen dengan sopir bus jurusan Bogor-Parung di depan Pintu 1 Kebun Raya Bogor (KRB).
Keributan tersebut terjadi pada Minggu (31/12/2023), menjelang magrib.
Sang pengamen dikabarkan mendapat luka tusuk obeng.
Video keributan ini pun menyebar di grup WhatsApp dengan durasi 36 detik.
Dalam video yang dilihat TribunnewsBogor.com, terlihat keributan terjadi di samping pintu masuk keluar bus.
Dua pengamen ini terlihat membabi buta.
Mereka memukul sopir menggunakan jimbe sampai gitar.
Sang sopir ini dipukul dalam keadaan tersungkur di aspal.
Kemudian terlihat seorang perempuan berhijab melerai keributan ini.
Baca juga: Bermula Cekcok di Flyover Jembatan Suramadu, Maling Motor Dicokok Polisi Buntuti Korban dari Sampang
"Jadi, posisinya pas di TKP kami sedang berjaga di pos. Kemudian ada keributan di luar pos," kata anggota Dinas Perhubungan (Dishub), Rico, di Balai Kota Bogor, Senin (1/1/2024).
"Akhirnya kita ikut lerai. Dan ternyata keributan itu antara pengamen dan sopir Bus Pusaka," tambahnya.
| Nasruddin Bayar Rp 4,5 Juta untuk Buka Sumur Sendiri usai Banjir Aceh, Singgung Bantuan Pemerintah |
|
|---|
| Bocah Teriak hingga Diselamatkan Warga saat Nyaris Diseret Ular ke Sungai setelah Dililit |
|
|---|
| Adegan Dua Pegawai RSUD Diduga Asusila Terekam CCTV, Nasib Terkini Diungkap |
|
|---|
| Orang Tua Kewalahan, Minta Bantuan Damkar Kejar Remaja yang Kabur Ketakutan Disunat: Kebingungan |
|
|---|
| Warga Jualan Roti Rp 2 Ribu Selama 23 Tahun, Kuak Alasan Harga Tak Pernah Berubah dan Jaga Kualitas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/video-sopir-bus-dan-pengamen-adu-jotos-gegara-ucapan-sok-cantik.jpg)