Berita Kediri
Lihat Motor Terjatuh di Tanggul Sungai, Pamancing di Kediri Cari Pemilik, Kaget Ada Sosok Tengkurap
Warga Desa Tengger Kidul, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri digegerkan dengan penemuan jasad seorang pria di tanggul sungai desa setempat.
Penulis: Melia Luthfi Husnika | Editor: Ndaru Wijayanto
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Melia Luthfi Husnika
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Warga Desa Tengger Kidul, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri digegerkan dengan penemuan jasad seorang pria di tanggul sungai desa setempat.
Pria tersebut diketahui bernama PND (59) warga Desa Gayam, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri. Korban ditemukan dalam kondisi tengkurap di genangan air bawah tanggal.
Kapolsek Pagu Iptu Agus Winarto membenarkan adanya penemuan jasad korban tersebut. Pihaknya mengaku mendapat laporan dan langsung menuju ke lokasi kejadian.
"Betul ada laporan penemuan seorang pria di tanggul sungai Desa Tengger Kidul. Kami menerima laporan langsung menuju ke lokasi," kata Iptu Agus, Rabu (21/2/2023).
Iptu Agus menerangkan, ditemukannya korban bermula ketika saksi yang bernama Puji Sulistyo (32) warga Desa Gayam, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri melintas di tempat kejadian perkara (TKP).
Saat itu, lanjut Iptu Agus, saksi tengah melintas usai memancing di sungai yang tak jauh dari TKP.
Baca juga: BREAKING NEWS: Geger Temuan Jasad Siswi 16 Tahun Kediri di Kos, Kondisi Pilu Bikin Panik Pemilik Kos
Baca juga: Pengakuan Siswa SMK Pembunuh 1 Keluarga di Kaltim, Tiduri Jasad Ibu dan Eks Pacar, Tak Merasa Salah
"Saksi ini perjalanan pulang dari memancing dan melintas, kemudian melihat ada sepeda motor dalam posisi terjatuh di tanggul, tapi tidak ada orangnya," terang Iptu Agus.
Karena tak melihat ada orang, saksi kemudian melanjutkan perjalanan pulang. Namun karena curiga, saksi memutuskan untuk kembali ke lokasi motor yang terjatuh.
Saksi yang penasaran akhirnya turun sampai jarak 2,5 meter ke arah tanggul sungai, bermaksud mencari pemilik kendaraan.
"Saat sampai di bawah saksi ini kaget karena melihat ada sosok manusia dalam posisi tengkurap di genangan air. Saksi kemudian langsung mencari bantuan dan melapor," urai Kapolsek Pagu.
Mendapatkan laporan penemuan seorang pria yang mengapung di genang air, pihak petugas kepolisian langsung datang ke lokasi dan mengevakuasi korban.
Dari hasil pemeriksaan tim Inafis Polres Kediri dan dokter Puskesmas setempat, tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas penganiayaan.
"Dari informasi yang dihimpun, korban ini ternyata memiliki riwayat penyakit jantung. Diduga saat sedang berkendara sakit jantungnya kambuh dan menyebabkan korban terjatuh hingga meninggal," ujar Iptu Agus.
Baca juga: Usai Tabrak Penjual Kacang, Jaksa di Surabaya Picu Kecelakaan Beruntun Setelah Terobos Lampu Merah
Pengemis Lansia Bawa Uang Rp40 Juta Diamankan Satpol PP, 2 Jam Minta-minta Bisa Dapat Rp150 Ribu |
![]() |
---|
Sosok Pengemis Bawa Uang Rp 40 Juta karena Takut Diambil Orang, Diciduk karena Suka Gebrak Kendaraan |
![]() |
---|
Gapeka 2025: KAI Daop 7 Luncurkan KA Madiun Jaya, Opsi Transportasi Nyaman ke Jakarta, Ini Jadwalnya |
![]() |
---|
Antisipasi Kemacetan Libur Panjang, Polres Kediri Prioritaskan Pengamanan Jalur Simpang Mengkreng |
![]() |
---|
Semarak HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke-79, Pj Wali Kota Kediri Ikuti Donor Darah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.