Berita Entertainment
Bintang Sinetron TOP Belum Bisa Move On dari Dwinda Ratna, Furry Setya Rela Rujuk: Melelahkan
Aktor Furry Setya akui masih komunikasi baik dengan mantan istrinya, Dwinda Ratna. Diketahui, pernikahan mereka resmi diputus cerai oleh Pengadilan
TRIBUNJATIM.COM, JAKARTA - Aktor Furry Setya akui masih komunikasi baik dengan mantan istrinya, Dwinda Ratna.
Diketahui, pernikahan mereka resmi diputus cerai oleh Pengadilan Agama.
Meski begitu, Furry dan Dwinda masih tetap bersilaturrahmi.
Furry menyebut jika komunikasi itu seputar tanya kabar di WhatsApp.
Baca juga: Furry Setya Beri Sinyal Rujuk dengan Dwinda Ratna? Pemeran Mas Pur TOP: Harus Jatuh Cinta Lagi
"Masih tanya kabar lewat WA (WhatsApp), komunikasi benar-benar terjalin dan masih baik-baik saja," kata Furry Setya di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (4/4/2024) malam.
Pemeran Mas Pur di sinetron Tukang Ojek Pengkolan itu bahkan tidak menutup kemungkinan kembali bersama Dwinda Ratna.
Furry Setya merasa sulit membuka hati untuk perempuan lain.
"Buka lembaran baru itu melelahkan," ucap Furry Setya yang kini berusia 40 tahun itu.
Furry Setya berharap bisa kembali hidup bersama Dwinda Ratna.
"Kalau takdir menyatukan lagi, nggak apa-apa, tapi sekarang fokus untuk diri sendiri dan bekerja," kata Furry Setya.
Furry Setya melepas status duda setelah menikahi Dwinda Ratnapada Desember 2018.
Pernikahan mereka berakhir dengan perceraian pada Februari 2024.
Alasan perceraian artis beragam, dari masalah ekonomi hingga tak sejalan lagi.
Begitu pula dengan alasan perceraian Mas Pur atau Furry Setya yang membuat netizen penasaran.
Mas Pur dulu jaya di sinetron Tukang Ojek Pengkolan.
| Rasa Masakan Peserta MasterChef Indonesia, Chef Juna Jujur Tidak Enak, Sering Buang Bukan Akting |
|
|---|
| Pengakuan Pak Tarno Dituding Mengemis Lagi, Diajak Orang Foto dan Dikasih Uang: Nggak Minta |
|
|---|
| Ruben Onsu Ngamuk Disebut Ayah yang Gagal dan Pencitraan, eks Suami Sarwendah: Bingung Sama Manusia |
|
|---|
| Tawa Santai Nikita Mirzani Setelah Divonis 4 Tahun Penjara, Ngaku Ngira Malah 30 Tahun |
|
|---|
| Lagu Hampa Ari Lasso Ternyata Kisahkan Anaknya yang Meninggal di Kandungan, sang Penyanyi: Merinding |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Dwinda-Ratna-Furry-Setya-vkjwry567.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.