Berita Entertainment
Fans Dibohongi? Pose Ayu Ting Ting dan Dhana saat Lebaran Bak Pasutri, Ayah Rozak Mau Cepat Nikahkan
Foto lebaran terbaru Ayu Ting Ting banyak menuai sorotan netizen dan fans, satu diantaranya pose Muhammad Fardhana di tengah keluarga Ayu Ting Ting.
Penulis: Ignatia | Editor: Mujib Anwar
"Kenapa firasat gue udah nikah yaaa," kata seorang netizen di kolom komentar.
"Gue curiga,jangan jangan Uda SAH nih tinggal resepnya aja belom," ujar netizen lainnya.
Namun, ada netizen lain meladeni dugaan tersebut yang meyakini Ayu dan Fardhana belum menikah.
Baca juga: Girangnya Ayah Rozak Tahu Ayu Ting Ting Bakal Dinikahi Mas Dhana, Isyaratkan Mantu Tahun ini?
Menurut mereka, Fardhana adalah anggota TNI yang terikat aturan.
Dengan kata lain tak mungkin pernikahan dilakukan diam-diam.
Sebagian netizen penasaran dengan kehadiran Fardhana pada foto itu. Sebab, yang mereka tahu Fardhana tugas di Papua.
Ada yang menanggapi dan bilang Fardhana sudah selesai bertugas.
Ada pula yang bilang foto tersebut sudah dipersiapkan sejak lama sebelum Fardhana bertugas, untuk momen perayaan Lebaran.
Baca juga: Pernah Rasakan Santet, Sikap Ruben Onsu saat Bertemu Icha Annisa Disorot, Ayu Ting Ting Bawa Tasbih
Yang jelas dari pernyataan Ayah Rozak saat ditemui di kediamannya, Fardhana masih berada di Papua dalam rangka tugas.
Termasuk soal rencana pernikahan yang akan dilangsungkan setelah Fardhana selesai bertugas.
"Untuk pernikahan ya tunggu dia (Fardhana) kembali tugas," ungkap Abdul Rozak, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (10/4/2024), dilansir Tribun Jatim dari Banjarmasinpost
Ia pribadi berharap pernikahan Ayu dan Fardhana dilangsungkan secepatnya.
"Kalau cepat lebih bagus, tapi kalau dinas kan biasanya suka lama," sambung Ayah Rozak.
Mengenai rencana pernikahan digelar tahun ini, Ayah Rozak hanya minta doa.
"Doakan yang terbaik pasti, yang penting Mas Dana sehat kembali dengan selamat. Ayah minta doanya, jadi lebih cepat lebih baik, ayah harap seperti itu," tandasnya.
Ayu Ting Ting
Muhammad Fardhana
Lebaran
Ayah Rozak
disembunyikan Ayu Ting Ting
Bilqis Khumairah
TribunJatim.com
Tribun Jatim
Berita Entertainment
| Sosok yang Bayar Biaya RS Fahmi Bo, Janji Bantu Cari Kerja, Kini Berangsur Membaik Usai Operasi |
|
|---|
| Pengacara Raden Nuh Tuntut Bayaran Rp250 Juta ke Raffi Ahmad, Nagita Slavina Angkat Tangan |
|
|---|
| Alasan Hotman Paris Buka Lowongan Aspri yang Bisa Bela Diri, Bakal Diajak ke 73 Klubnya |
|
|---|
| Tangis Musdalifah Murka ke Paman, Rumah Orang Tuanya Dilelang Gegara Cicilan Rp200 Juta Tak Dilunasi |
|
|---|
| Kisah Cinta Putri Tanjung dan Guinandra Jatikusumo, Lamaran dan Pernikahan Megah Bernuansa Jawa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Foto-lebaran-terbaru-Ayu-Ting-Ting-dan-Muhammad-Fardhana.jpg)