Berita Entertainment
Sosok Gilga Sahid yang Diduga Sudah Menikahi Happy Asmara, Awali Kariernya sebagai Penyanyi Kafe
Gilga Sahid dan Happy Asmara dikabarkan sudah menikah diam-diam. Simak profil atau sosok Gilga Sahid selengkapnya.
TRIBUNJATIM.COM - Berikut ini sosok Gilga Sahid yang dikabarkan sudah menikahi Happy Asmara.
Gilga Sahid dan Happy Asmara dikabarkan sudah menikah diam-diam.
Hal ini karena ucapan Happy Asmara dalam salah satu konser.
Keduanya diketahui belum pernah membagikan foto lamaran atau pernikahan, namun ucapan Happy Asmara belakangan ini diduga menjadi kode hubungannya dengan Gilga Sahid sudah memasuki jenjang serius.
Mengutip TikTok @garis_gh67, akun tersebut membagikan video saat Gilga Sahid dan Happy Asmara berada di satu panggung yang sama.
Di saat itu lah, Gilga dan Happy secara tak langsung mengumumkan bahwa mereka telah menikah.
"Intine lagu sing tak bawakan dino iki karo istriku, kalian sing rene ngajak pacare, rugi pacaran tok ora dirabi (intinya lagu yang tak bawakan hari ini sama istriku, kalian yang ke sini ngajak pacarnya, rugi cuma pacaran tapi nggak dinikahi)," ujar Gilga.
Happy yang tepat berada di samping Gilga pun tampak melemparkan senyuman saat mendengar ucapan sang kekasih.
Mantan kekasih Denny Caknan tersebut mengaku merasa disindir oleh Gilga.
Baca juga: Mama Rieta Tak Sadar Asal Usul Lily Anak Adopsi Raffi Nagita Kini Bocor, Profil Yayasan Kian Terkuak
Lebih lanjut, Happy justru blak-blakan mengaku telah dinikahi Gilga.
"Nyindir aku yo? (nyindir aku ya?)."
"Untung aku wis mbok rabi (untung aku sudah kamu nikahi)," ungkap Happy.
Seolah tak ingin publik tahu, Gilga pun mencoba menahan Happy agar tak membeberkan soal pernikahan mereka.
"Wis ojo diomongi uwong-uwong (Udah jangan dibilangin ke orang-orang)," sahut Gilga.
Tanpa malu-malu, Happy lantas mengungkapkan rasa cintanya pada Gilga.
TribunJatim.com
Gilga Sahid
Happy Asmara
Tribun Jatim
YouTube
penyanyi dangdut
TribunEvergreen
Cak Percil
Denny Caknan
berita artis
jatim.tribunnews.com
| Nasib Sule yang Sepi Job TV Kini Cari Penghasilan di Live TikTok, Ngaku 1 Jam Dapat Rp10 Juta |
|
|---|
| Siapa Sabrina Alatas? Wanita Diisukan dengan Hamish Daud, Viral karena Postingan Rumah Masa Depan |
|
|---|
| Kesamaan Sabrina Alatas dan Hamish Daud yang Tak Dimiliki Raisa, Dugaan Perselingkuhan Menguat |
|
|---|
| Ashanty Ungkap Alasan Pipinya Cekung hingga Dinilai Tua, Istri Anang Hermansyah: Nggak Bisa Milih |
|
|---|
| Rasa Masakan Peserta MasterChef Indonesia, Chef Juna Jujur Tidak Enak, Sering Buang Bukan Akting |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Happy-Asmara-baru-baru-ini-digosipkan-tengah-dekat-dengan-Gilga-Sahid.jpg)