Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Entertainment

Penyebab Batu Ginjal, Penyakit yang Bikin Pelawak Parto Dilarikan ke RS, Eko Patrio: Awalnya Maag

Inilah penyebab batu ginjal, penyakit yang dialami pelawak terkenal, Parto. Bisa karena sering menahan buang air kecil.

Editor: Hefty Suud
Instagram @partopatrio
Parto Patrio idap penyakit batu ginjal. Rekan satu pelawak ungkap awalnya mengeluh maag kambuh. Ketahui beberapa penyebab batu ginjal berikut ini. 

Elyn, manajer anak Parto, Amanda Caesa, mengatakan kondisi pelawak tersebut kini sudah membaik setelah menjalani operasi.

"Alhamdulillah semuanya sudah membaik," kata Elyn saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Kamis (25/4/2024).

Mengenai kondisi Parto lebih lanjut, dia belum bisa menjelaskan dan hanya meminta doa untuk kesembuhan sang pelawak.

"Mohon doanya untuk kesehatan beliau.

Semoga penyakitnya segera diangkat dan beliau bisa sembuh, sehat seperti sediakala," tukasnya.

Pelawak Parto kini dirawat di Rumah Sakit. Sang tulis doa untuk Parto yang ternyata akan menjalani operasi.
Pelawak Parto kini dirawat di Rumah Sakit. Sang tulis doa untuk Parto yang ternyata akan menjalani operasi. (Istimewa/TribunJatim.com)

Baca juga: Kondisi Terkini Parto Setelah Operasi Batu Ginjal, Eko Patrio Ikut Membesuk: Udah Enakan Perutnya

Penyebab batu ginjal

Melansir dari Tribunnews. com, menahan buang air kecil bisa jadi salah satu penyebab batu ginjal.

"Kalau terlalu sering, itu bisa terjadi batu saluran kemih (ginjal, ureter, kandung kemih, dan uretra)," ujar Dokter Spesialis Penyakit Dalam dari RSPI Sulianti Saroso Dr Rizka Zainudin, SpPD pada talkshow kesehatan di akun Instagram Kementerian Kesehatan, Rabu (17/4/2024).

Lebih lanjut, dr Rizka pun menjelaskan kenapa ini bisa terjadi.

Saat menahan kencing, maka urin akan tertampung di saluran kemih seperti kolam.

Jika dilakukan berulang, saat kencing keluar, cenderung terjadi residu urin yang tertampung di area saluran kemih. Bahkan bisa sampai ginjal.

Proses kolam urin lama kelamaan itu bisa menyebabkan penumpukan zat asam urat dan kalsium.

"Di kencing kita itu melekat asam urat atau kalsium, terutama kalsium berdekatan dengan fosfat dan oksalat. Keduanya terdapat di urin," papar Rizka.

Baca juga: Kisah Awal Mula Eddy Soepono Punya Nama Panggung Jadi Parto, Singgung Nama Teman: Spontan

Ilustrasi batu ginjal.
Ilustrasi batu ginjal. (freepik.com)

Penumpukan bisa mengendap sehingga terbentuklah batu.

"Paling sering disebut dengan batu kalsium dan batu asam urat sering ditemukan pada saluran kencing," imbuhnya.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved