Berita Entertainment
Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid Persiapan Nikah, Reza Artamevia Minta Jaga Emosi: Bismillah
Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid tengah mempersiapkan pernikahan yang akan digelar dalam waktu dekat ini.
TRIBUNJATIM.COM - Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid tengah mempersiapkan pernikahan yang akan digelar dalam waktu dekat ini.
Di tengah persiapan itu, Reza Artamevia, ibunda Aaliyah Massaid memberikan pesan kepada anak dan sang calon menantu.
Penyanyi berusia 48 tahun itu mengingatkan agar keduanya untuk menjaga hati dan emosinya
Dalam unggahan YouTube Thariq Halilintar, tampak ia dan Aaliyah Massaid tengah bertemu dengan para vendor acara pernikahan mereka.
Di sela-sela meeting tersebut, Aaliyah Massaid menelpon sang ibu, Reza Artamevia.
Reza Artamevia berpesan kepada Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar untuk selalu menjaga hati.
Baca juga: Thariq Halilintar Bahas Tanggal Pernikahan dengan Aaliyah Massaid, Beri Bocoran Konsep: Kabar Baik
"Sayangku semuanya, semangat ya, bismillah jaga hati jaga emosi."
"Jangan ada yang emosi pokoknya, makanya jauh-jauh," Reza Artamevia berpesan kepada Thariq dan Aaliyah melalui sambungan telpon, dikutip dari Tribunnews pada Minggu (26/5/2024).
"Oke buk," jawab Aaliyah Massaid.
"Makasih buk," sahut Thariq Halilintar.
Kemudian, Reza Artamevia menutup telepon.
Merasa calon mertuanya begitu perhatian, Thariq Halilintar menganggap Reza Artamevia sebagai 'mertua goals' atau mertua idaman.
"Mertua goals banget nggak sih," kata Thariq Halilintar.
Sebelumnya, Thariq Halilintar telah membeberkan konsep pernikahannya dengan Aaliyah Massaid nanti.
Diakui Thariq Halilintar, dirinya ingin pernikahannya bersama Aaliyah Massaid menggunakan sejumlah adat yang ada di Indonesia.
| Sosok Artis yang Tak Ikut Bela Raisa dan Pilih Netral soal Isu Selingkuh Hamish Daud: Jangan Nuduh |
|
|---|
| Sosok Putri Tanjung yang Diduga Hapus Foto Pernikahan, Anak Chairul Tanjung Eks Stafsus Jokowi |
|
|---|
| Cara Selingkuh Pinterest, Viral Gegara Hamish Daud Suami Raisa Diisukan dengan Sabrina Alatas |
|
|---|
| Kelakuan Baim Wong saat Masih Kecil, Pernah Mencuri Hingga Ditangkap Sekuriti: Keringet Dingin |
|
|---|
| Bayaran Mongol Stres Sekali Tampil, Ikhlas Kehilangan Rp53 Miliar usai Dipinjam Calon Gubernur |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Kode-Thariq-Halilintar-dan-Aaliyah-Massaid-akan-menikah-Rizky-Febian-ikut-menanggapi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.