Berita Entertainment
Rossa Persiapkan Wasiat untuk Anak, Akui Tak Ingin Menyusahkan Jika Tua Nanti: Selalu Diperbaiki
Penyanyi Rossa akui tak ingin menyusahkan putranya, Rizky Langit Ramadhan di masa tuanya nanti. Rossa bahkan menyebut dirinya sudah persiapan
Wanita yang akrab disapa Ocha tersebut ingin wasiat yang ia tulis nantinya dapat menyelamatkan orang-orang yang ia sayangi kala dirinya kelak telah tiada.
"Gua pikir gua harus bikin wasiat. Gua udah bikin, selalu gua perbaikin apa segala macamnya."
"Jadi jangan sampai gua enggak ada, kehidupan mereka juga jadi terguncang gitu," sebut Rossa.
Upaya Rossa Jaga Kesehatan Tubuhnya
Meski kini usia Rossa telah memasuki 45 tahun, namun kesehatan tubuhnya masih terjaga dengan baik.
Diakui Rossa, tubuh bugarnya tersebut ia dapatkan lantaran dirinya kerap melakukan aktivitas yang seimbang apabila berat badannya dirasa sudah naik dengan berolahraga.
"Mungkin kiloannya nambah ya cuma mungkin olahraga sebenarnya sama balancing makan aja, kalau dirasa naik dikurangi," kata Rossa ketika ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (30/6/2024).
Kendati demikian, Rossa mengaku kini mulai mengurangi konsumsi gula dan garam untuk menghindari penyakit yang bisa menyerang dirinya.
"Terus juga gula-gula mungkin konsumsinya berkurang, pas sekarsng nambah-nambah umur pasti garam sama gula disedikitin," tutur Rossa.
Kemudian vitamin untuk menjaga kestabilan tubuhnya masih terus dikonsumsi oleh pemilik nama asli Sri Rossa Roslaina Handiyani.
"Vitamin C, E, D, Kalsium disetiap hari ada 2 kali atau 1 kali dikonsumsi," tandasnya.
Sementara itu mengenai jodoh, Rossa ngaku pernah dijodohkan dengan cowo asal Korea Selatan.
Memang diketahui penyanyi Rossa kini sedang kerja sama dengan orang Korea Selatan untuk urusan karirnya.
Kebersamaan ini justru membuat warganet menjodohkan Rossa dengan cowo Korea tersebut.
Meski begitu, Rossa mengaku dirinya tak keberatan jika berjodoh.
Baca juga: Rossa Beli Makanan Sendiri saat Manggung, Tak Mau Susahkan Penyelenggara: Kasihan Nanti Pusing
Dipuji karena Berpenampilan Tertutup, Celine Evangelista Kini Bagikan Foto Tanpa Hijab: Doain Ya |
![]() |
---|
15 Tahun Bersama Berakhir Ceraikan Irma Kartika, Saldo ATM Bedu Kini Kosong |
![]() |
---|
Nasib Artis Dulu Divonis 14 Tahun Penjara Terlibat Pembunuhan Kekasih, Kini Jadi YouTuber Bantu UMKM |
![]() |
---|
Hotman Paris Kasihani Razman Perantau dari Kampung Divonis 1,5 Tahun Penjara: Nasib Tak Jaga Mulut |
![]() |
---|
Uya Kuya Nelangsa Baca Coretan Penjarah Rumahnya: Tolong Jangan Hina Keluarga Saya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.