Viral Bola
Inter Milan Rilis Nomor Punggung Pemain, Mehdi Taremi Pakai Nomor Buncit, 13 Dipakai Kiper Pelapis
Inter Milan merilis nomor punggung para pemainnya untuk musim baru. Pemain Timnas Iran Mehdi Taremi menggunakan nomor buncit
Sebelumnya, pengguna nomor punggung 7 di Inter Milan pada musim 2023-2024 adalah Juan Cuadrado.
Lalu, Mehdi Taremi akan mengenakan nomor punggung terbesar di skuad, yakni nomor 99.
Ia akan menjadi pemain selanjutnya setelah Andrea Pinamonti yang mengenakan nomor 99 untuk I Nerazzurri.
"Setelah kedatangan mereka diresmikan dan menjalani hari-hari pertama di BPER Training Centre, Josep Martinez, Piotr Zielinski dan Mehdi Taremi memilih nomor punggung untuk musim 2024-2025," bunyi pernyataan resmi Inter Milan.
"Kiper asal Spanyol ini akan mengenakan nomor punggung 13, sementara gelandang asal Polandia ini akan mengenakan nomor punggung 7."
"Taremi, penyerang baru Nerazzurri, akan mengenakan nomor punggung 99," lanjut pernyataan Inter Milan.
Adapun para pemain lama Inter Milan tidak akan mendapatkan perubahan nomor punggung untuk musim depan.
Artikel ini telah tayang di Bolasport
| Ternyata ini Kriteria Gol yang Masuk Puskas Awards 2025, Pantas Rizky Ridho Dapat Nominasi |
|
|---|
| Cara Vote Rizky Ridho di Puskas Awards 2025 Nominasi Gol Terindah, Saingan dengan Lamine Yamal |
|
|---|
| Gol Rizky Ridho Berpeluang Setara dengan Cristiano Ronaldo dan Lampaui Lionel Messi |
|
|---|
| Imbas Kemalingan, Slip Gaji Raheem Sterling Bocor, Ternyata Digaji Rp 24 Miliar, Cek Rinciannya |
|
|---|
| Sosok Mike Rajasa, Kiper Muda Tampil Apik Jalani Debut di Timnas U-17 Indonesia, Blasteran Belanda |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Seragam-Inter-Milan-Inter-Milan-nomor-punggung-pemainnya-Mehdi-Taremi-nomor-buncit.jpg)