Olimpiade Paris 2024
Nasib Badminton Tunggal Putra Indonesia di Olimpiade, Paris 2024 Terperosok, Emas Terakhir di 2004
Untuk pertama kalinya dalam sejarah, badminton tunggal putra Indonesia gagal melaju ke 16 besar di Olimpiade.
TRIBUNJATIM.COM - Badminton Indonesia di sektor tunggal putra terperosok di Olimpiade Paris 2024.
Dua wakil Tanah Air, Jonathan Christie dan Anthony Ginting, gagal lolos ke 16 besar.
Padahal, di Olimpiade Tokyo 2020, Ginting sukses memperoleh perunggu.
Hal ini lantas menorehkan sejarah kelam lantaran untuk pertama kalinya Indonesia terhenti di babak penyisihan.
Peluang medali di ajang bergengsi ini pun harus tertunda lebih lama lagi.
Lantas, seperti apa rapor badminton tunggal putra Indonesia di Olimpiade dari masa ke masa?
Informasi berita menarik lainnya di Google News TribunJatim.com
Baca juga: Jonatan Christie Gagal ke 16 Besar Olimpiade Paris 2024, Kalah dari Lakshya Sen: Rasanya Campur Aduk
Untuk kali pertama sepanjang perhelatan Olimpiade, tidak ada wakil tunggal putra dari Indonesia di babak 16 besar.
Di Olimpiade Paris 2024 ini, Indonesia memiliki dua wakil di sektor tunggal putra, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.
Namun sayang, keduanya gagal lolos dari fase grup. Jonatan Christie yang tergabung di grup L, gagal ke 16 besar setelah hanya menang satu kali dari dua laga yang dijalani.
Satu kemenangan yang didapatkan Jojo di Olimpiade Paris 2024 ini adalah di laga pembuka melawan pemain asal Belgia, Julien Carraggi.
Melawan pemain ranking 52, Jojo pun harus melaluinya dengan permainan tiga set. Terlihat Jojo tidak cukup all out saat bermain di Olimpiade ini.
Jojo akhirnya kalah dalam perebutan tiket fase grup saat melawan Lakshya Sen dari India, dua set langsung 18-21, 12-21.
Baca juga: Sosok Diandra Choirunisa, Atlet Panahan Asal Surabaya Lolos ke 16 Besar Olimpiade 2024, Kalahkan AS
Jojo yang menjadi unggulan ketiga ini tampil jauh di bawah standar dengan banyak melakukan kesalahan sendiri.
Teringkirnya Jojo lalu diikuti oleh Anthony Sinisuka Ginting yang juga gagal ke 16 besar, hanya mentok di fase grup.
Sama halnya dengan Jojo, Ginting juga gagal menyapu bersih dua laga fase grup, menang sekali saat melawan Howard Shu dari Amerika Serikat.
Ginting gagal menang dalam penentuan kelolosan saat melawan wakil tuan rumah, Toma Junior Popov.
Olimpiade 2024
Tunggal putra Indonesia
badminton
Jonathan Christie
Anthony Ginting
TribunJatim.com
Tribun Jatim
| Rizki Juniansyah Sentil Pejabat Cari Muka Lewat Prestasinya, Sindir Pemda: Atlet Lain Diperhatikan |
|
|---|
| Veddriq & Rizki Peraih Medali Emas Bakal Perbaiki Fasilitas Olahraga Pakai Bonus Rp6 M dari Jokowi |
|
|---|
| Warga Malaysia Ngamuk Serang Atlet Jepang & Prancis, Negaranya Belum Pernah Dapat Emas Olimpiade |
|
|---|
| Rincian Bonus Pelatih dan Atlet Indonesia Peraih Medali Olimpiade Paris 2024, Emas Dapat Rp6 Miliar |
|
|---|
| Veddriq Leonardo Bakal Bangun Fasilitas Panjat Tebing di Tanah Kelahirannya Pakai Bonus Olimpiade |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Nasib-Badminton-Tunggal-Putra-Indonesia-di-Olimpiade-Paris-2024-Terperosok-Emas-Terakhir-di-2004.jpg)