Berita Entertainment
Belum Resmi Cerai, Andre Taulany Mendadak Ajak Amanda Rigby Nikah? Status Hubungan Jadi Sorotan
Andre Taulany berseloroh mengajak nikah Amanda Rigby. Status hubungan keduanya jadi sorotan.
Terlebih, Andre mendadak melamar wanita berusia 31 tahun tersebut.
"Mau kah kamu menikah denganku?" kata Andre Taulany.
Mendengar hal itu Amanda tersipu malu.
"Gimana ya?" timpal Amanda sembari tertawa.
Meski belum ada tanggapan dari keduanya, publik mendukung hubungan Andre Taulany dan Amanda Rigby.
Kedekatan keduanya makin santer dibicarakan tatkala pria yang akrab disapa Komandan itu diam-diam merekam Amanda yang tengah syuting.
Tampak dalam video viral itu, Andre terlihat mengeluarkan ponselnya lalu merekam Amanda yang beradu akting dengan Dicky Difie.
Terlihat Amanda memakai pakaian layaknya seorang putri.
Adapun buntut dari video tersebut, kolom komentar Amanda sampai dibanjiri dukungan oleh netizen.
Dari pantauan Tribunnews, Kamis (12/9/2024), tak sedikit yang menyinggung nama Andre di sana.
"Pilihan komandan emang top," tulis seorang netizen.
"Punya komandan ini bos," tambah lainnya.
"Kondre emang top," imbuh warganet lain.
Namun, Amanda justru memilih membatasi kolom komentarnya meski kabar kedekatannya dengan Andre menuai dukungan.
Sementara itu, dalam obrolannya dengan Wendy Cagur, Amanda sempat membeberkan kriteria pria idamannya.
"Aku suka laki-laki yang kalem. Kalem dalam artian tenang dan sabar orangnya," ucap Amanda.
Baca juga: Andre Taulany Salah Tingkah Disindir Andhika Pratama dan Wendy Cagur Statusnya Kini Jomblo
Andre Taulany
Amanda Rigby
TribunJatim.com
Tribun Jatim
Berita Entertainment
hubungan Andre Taulany dan Amanda Rigby
| Alasan Pernikahan Hotman Paris Masih Awet dengan Istri, 37 Tahun Nikahi Agustianne: Percaya |
|
|---|
| Sosok yang Mewarisi Harta Rossa, Sang Diva sudah Menuliskan Surat Wasiat: Aku Selalu Siapin |
|
|---|
| Raisa dan Hamish Daud Resmi Putuskan Berpisah, Bongkar Nasib Putri Semata Wayang: Tugas Seumur Hidup |
|
|---|
| Mengintip Rumah Muzdalifah yang Disebut Menyeramkan, Padahal Mau Dijual Rp100 Miliar ke Willie Salim |
|
|---|
| Ucapan Hamish Daud soal Tipe Istri Viral usai Digugat Cerai Raisa, Lebih Pilih Ibu Rumah Tangga |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.