Berita Entertainment
Raffi Ahmad Diberi Gelar Doktor Honoris Causa, Warganet Spill Penampakan Kampusnya di Thailand
Warganet yang kepo malah mendatangi langsung alamat dari kampus yang memberi Raffi Ahmad gelar tersebut.
Melalui akun instagram resminya Raffi Ahmad mengucapkan terima kasih atas trending topic tersebut.
Sepertinya ia belum mengetahui soal apa namanya menjadi trending topic hari ini.
Raffi Ahmad terima gelar Doktor Honoris Causa
Sebuah kampus di Thailand memberikan gelar kehormatan atau Doktor Honoris Causa untuk selebritis Raffi Ahmad.
Kampus itu adalah Universal Institute of Professional Managemenet (UIPM) Thailand.
Pencapaian Raffi Ahmad itu membuat netizen Indonesia heboh.
Banyak yang bertanya-tanya, apa alasan Raffi Ahmad diberikan gelar tersebut.
Apalagi selama ini, suami Nagita Slavina tersebut diketahui tak pernah kuliah.
Gelar Doktor Honoris Causa itu diserahkan oleh Profesor Kanoksak Likitpriwan selaku Presiden Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand.
Di unggahan Instagram Raffi Ahmad, aktor itu ditemani Nagita Slavina, beserta dua putranya, Rafathar dan Rayyanza atau Cipung saat menerima gelar Doktor Honoris Causa ini.
Raffi Ahmad bersyukur meraih gelar kehormatan akademis ini.
Seperti dikutip dari akun Instagramnya, Jumat (27/9/2024), Raffi Ahmad menuliskan,
"Alhamdulillah, terimakasih atas pemberian Gelar Doktor Kehormatan (Dr. HC) kepada saya."
Raffi Ahmad menyebut, gelar kehormatan akademis ini ia terima lantaran kontribusinya selama ini dalam indusrti hiburan yang sudah ia geluti selama 23 tahun.
| Sosok yang Bayar Biaya RS Fahmi Bo, Janji Bantu Cari Kerja, Kini Berangsur Membaik Usai Operasi |
|
|---|
| Pengacara Raden Nuh Tuntut Bayaran Rp250 Juta ke Raffi Ahmad, Nagita Slavina Angkat Tangan |
|
|---|
| Alasan Hotman Paris Buka Lowongan Aspri yang Bisa Bela Diri, Bakal Diajak ke 73 Klubnya |
|
|---|
| Tangis Musdalifah Murka ke Paman, Rumah Orang Tuanya Dilelang Gegara Cicilan Rp200 Juta Tak Dilunasi |
|
|---|
| Kisah Cinta Putri Tanjung dan Guinandra Jatikusumo, Lamaran dan Pernikahan Megah Bernuansa Jawa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Raffi-Ahmad-terima-gelar-Doktor-Honoris-Causa-penampakan-kampusnya-di-Thailand.jpg)