Berita Entertainment
Andrew Andika Pakai Narkoba karena Masalah Keluarga? Tengku Dewi: Dia Dewasa, Ini Pilihan Hidupnya
Andrew Andika diduga pakai narkoba karena masalah keluarga. Tengku Dewi: dia sudah dewasa dan ini pilihan hidupnya.
TRIBUNJATIM.COM - Andrew Andika diduga pakai narkoba karena masalah keluarga.
Diketahui, Andrew Andika kini ditangkap karena kasus narkoba.
Ia mengadakan pesta barang haram tersebut bersama lima orang temannya.
Kini, polisi ungkap alasan Andrew Andika dan teman-temannya menggunakan narkoba.
Hal ini disampaikan Wakapolres AKBP Teuku Arsya Khadafi dalam rilis yang digelar di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (1/10/2024).
Ia menyebutkan salah satu tersangka mengungkap alasan menggunakan narkoba karena masalah keluarga.
"Untuk salah satu tersangka menyampaikan bahwa penggunaan barang ini dikarenakan sedang menghadapi permasalahan dalam keluarga," ungkap AKBP Arsya Khadafi.
Baca juga: Sosok Andrew Andika Ditangkap Narkoba, Sebelumnya Heboh Skandal Perselingkuhan, Tengku Dewi: Cukup!
"Ada salah satu dari tersangka ini sedang menghadapi permasalahan (rumah tangga), baru-baru saja. Kemudian itu menjadi salah satu alasan dia menggunakan ini (narkoba)," lanjutnya.
Diduga tersangka yang dimaksud adalah Andrew Andika yang sebelumnya sempat digugat cerai oleh sang istri, Tengku Dewi.
Namun saat hendak dikonfirmasi, AKBP Arsya Khadafi enggan mengungkap lebih lanjut inisial tersangka tersebut.
Sebagai informasi, Andrew Andika diamankan polisi atas kasus penyalahgunaan narkoba pada Kamis (26/9/2024) malam, di Bogor, Jawa Barat.
Aktor 37 tahun itu diciduk bersama lima orang lainnya yang terdiri dari 3 pria dan 2 wanita.
Dari penangkapan tersebut polisi menyita barang bukti narkotika jenis sabu.
Baca juga: Nasib Andrew Andika Digugat Cerai Gegara Selingkuh, Kini Kepergok Nyabu, Tengku Dewi: Tabur Tuai
Hasil pemeriksaan kesehatan yang dilakukan Minggu (29/9/2024) sore menyatakan Andrew dan kelima temannya positif amfetanin dan mefetamin.
Saat ini polisi juga masih memburu orang yang diduga menyuplai narkoba kepada Andrew.
| Nasib Hak Asuh Anak Usai Tasya Farasya Cerai dari Ahmad Assegaf, Kaget Mantan Suami Gelapkan Dana |
|
|---|
| Sosok yang Bayar Biaya RS Fahmi Bo, Janji Bantu Cari Kerja, Kini Berangsur Membaik Usai Operasi |
|
|---|
| Pengacara Raden Nuh Tuntut Bayaran Rp250 Juta ke Raffi Ahmad, Nagita Slavina Angkat Tangan |
|
|---|
| Alasan Hotman Paris Buka Lowongan Aspri yang Bisa Bela Diri, Bakal Diajak ke 73 Klubnya |
|
|---|
| Tangis Musdalifah Murka ke Paman, Rumah Orang Tuanya Dilelang Gegara Cicilan Rp200 Juta Tak Dilunasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Andrew-Andika-Tengku-Dewi-keirhgirt66y.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.