Berita Entertainment
Reaksi Dewi Perssik Kecantikannya Dibandingkan dengan Nikita Mirzani, Bangga Dirinya Tak Pakai Oplas
Fans Nikita Mirzani juga membandingkan kecantikan idolnya dengan Dewi Perssik. Depe lantas membanggakan wajahnya yang alami tanpa operasi plastik.
TRIBUNJATIM.COM - Rasa tak terima ditunjukkan oleh Dewi Perssik gara-gara kecantikannya dibandingkan dengan Nikita Mirzani.
Sang pedangdut murka karena ulah penggemar Nikmir.
Pedangdut Dewi Perssik ikut terseret perseteruan antara Nikita Mirzani dan Fitri Salhuteru.
Ia digeruduk oleh penggemar Nikita Mirzani dan dibanding-bandingkan dengan sang idola.
Depe pun kesal dengan perilaku fans Nikmir dan memberikan sindiran.
Momen tersebut terekam dalam postingan ulang kanal YouTube Dewi Perssik Official Community yang dikutip Selasa (7/1/2025).
"Pekerjaan saya gini, jualan. Gak ada saya mau ngurusin orang, kecuali kamu masuk di room saya ngata-ngatain saya 'ih cantikan jengger daripada Dewi Perssik'," tegas Dewi Perssik.
Baca juga: Fitri Salhuteru Bantah Tuduhan Cuci Otak Lolly, Beber Isi Chat Anak Nikita Mirzani: Harus Diluruskan
Fans Nikita Mirzani juga membandingkan kecantikan idolnya dengan Dewi Perssik.
Mereka menilai jika Nikmir lebih cantik dari pedangdut yang akrab disapa Depe itu.
Depe lantas membanggakan wajahnya yang alami tanpa operasi plastik.
"Cantik itu tidak berjengger. Cantik itu bisa merawat diri. Cantik itu enggak jual diri. Itu baru cantik namanya,"
"Cantik itu asli dan alami dari Allah. Cantik itu bisa menjaga perasaan orang," ujar Depe.
Tak mau isi komen livenya berisi komentar tak jelas, Dewi Perssik meminta fans Nikmir untuk keluar.
"Udah tahu cantikan dia, ngapain lu komenin gue. Segala macam gue dikatain. Iya deh, gue paling buruk deh daripada ratunya lu," tegasnya.
Menurut Depe, cantik itu tidak judes.
TribunJatim.com
Nikita Mirzani
Dewi Perssik
Tribun Jatim
pedangdut
media sosial
TribunEvergreen
YouTube
jatim.tribunnews.com
| Alasan Nathalie Holscher Belum Minat Cari Pasangan, Sudah 3 Tahun Menjanda, Ogah Rujuk dengan Sule |
|
|---|
| Alasan Amanda Manopo Ogah Buat Perjanjian Pranikah dengan Kenny Austin: Ngapain Harus Gitu? |
|
|---|
| Alasan Marissa Anita Gugat Cerai Andrew Trigg, Jadwal Sidang Perdana dan Proses Mediasi 30 Hari |
|
|---|
| Siapa Andrew Trigg? Suami Marissa Anita yang Digugat Cerai, 17 Tahun Pernikahan Kandas |
|
|---|
| Sosok dan Karier Rully Anggi Akbar Suami Boiyen, Tak Sering Muncul di Media Hiburan, Bisnis Wisata |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Dewi-Perssik-yang-kecantikannya-dibandingkan-dengan-Nikita-Mirzani.jpg)