3 Pelaku Pengeroyokan Remaja di SPBU Jombang Dipenjara, Polisi Indikasi Bukan Oknum Perguruan Silat
Polisi amankan 3 pelaku pengeroyokan seorang remaja di SPBU Perak, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang yang terjadi pada Minggu (9/2/2025).
Penulis: Anggit Puji Widodo | Editor: Ndaru Wijayanto
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Anggit Puji Widodo
TRIBUNJATIM.COM, JOMBANG - Polisi amankan 3 pelaku pengeroyokan seorang remaja di SPBU Perak, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang yang terjadi pada Minggu (9/2/2025).
Ketiga remaja tersebut yakni GA (16) warga Tuban, Jawa Timur, MA (18) warga Mojoagung, Jombang, AT (18) warga Jogoroto, Jombang. Ketiganya kini mendekam di sel Mapolres Jombang
"Kami mengamankan 3 Pelaku diantaranya satu pelaku masih di bawah umur dan 2 pelaku remaja," ucap AKP Margono Suhendra, Kasatreskrim Polres Jombang pada Jumat (21/2/2025).
Margono menjelaskan keributan tersebut terjadi karena adanya miskomunikasi. Adanya perkumpulan anak remaja yang baru selesai melakukan kegiatan.
"Setelah itu kumpulan anak remaja ini termotivasi untuk mencari jati diri dan ternyata terjadi miskomunikasi dengan warga disitu dan terjadi pengeroyokan," ujarnya.
Para pelaku yang diamankan pihak kepolisian memang melakukan pemukulan, baik di badan maupun tendangan ke arah korban.
"Saat ini korban mengalami pembengkakan di bagian kepala dan juga ada rasa sakit di bagian tubuh. Dari hasil pemeriksaan dokter, korban sampai saat ini sudah sehat dan dari Polres Jombang menindaklanjuti semua laporan masyarakat baik yang tidak viral maupun viral," ungkapnya.
Baca juga: Pengakuan Korban Pengeroyokan di SPBU Jombang, Ayah Korban Enggan Negosiasi Damai: Tanpa Alasan
Ditanya terkait apakah ada hubungan para pelaku ini tergabung dalam perguruan silat? pihaknya masih mendalami hal tersebut. Namun indikasinya para pelaku tidak masuk ke perguruan silat tertentu.
"Barang bukti yang kami amankan adalah pakaian yang digunakan oleh para pelaku saat terjadi pengeroyokan. Kami terapkan pasal 170 dimana para pelaku bisa dijerat pidana 7 tahun," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, aksi gerombolan pemotor yang menggunakan atribut perguruan silat ini keroyok pemuda di SPBU, Kecamatan Perak tepatnya di Jalan Nasional, Desa Perak, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang pada Minggu (9/2/2025).
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat gerombolan pemotor menggunakan atribut perguruan silat serba hitam ini datang ke SPBU Perak, Jombang dan memukuli pemuda yang baru saja mengisi BBM.
Baca juga: Polisi Tangkap 4 Terduga Pelaku Pengeroyokan di SPBU Perak Jombang, Dari Perguruan Silat?
Peristiwa pengeroyokan itu diketahui terjadi sekitar pukul 07.30 WIB. Para gerombolan yang berjumlah puluhan itu melakukan tindakan pengeroyokan dan memukuli pemuda tanpa belas kasih.
Aksi tersebut lalu bisa dilerai, dan gerombolan pemotor itu H ke arah Jombang. Coba mengkonfirmasi peristiwa tersebut, Kasi Humas Polres Jombang AKP Kasnasin membenarkan dan saat ini pihaknya masih melakukan pengejaran.
Akibat aksi pengeroyokan tersebut, DS (20) warga Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur mengalami luka lebam di bagian bahu dan juga kaki. Korban pun telah melaporkan kejadian yang menimpanya ini ke pihak kepolisian.
Sebelumnya, pihak kepolisian mengamankan 4 remaja terduga pelaku pengeroyokan terhadap DS (20) warga Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Namun yang diamankan hanya 3 orang, dimana satu pelaku lainnya tidak terbukti bersalah.
| Abu Bakar Ba’asyir Hadiri Pemakaman KH Amal Fathullah Zarkasyi di Gontor |
|
|---|
| Damkar Berhasil Padamkam Api yang Melalap Gudang Farmasi RSUD dr Harjono Ponorogo |
|
|---|
| Bali United Putus Rekor Unbeaten Arema FC di Laga Tandang, Singo Edan Takluk 1-0 |
|
|---|
| IGD RSUD dr Harjono Ponorogo Sempat Ditutup Akibat Kebakaran Gudang Farmasi |
|
|---|
| Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid Kenang Almarhum KH Amal Fathullah Zarkasyi: Teladan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/3-Pelaku-Pengeroyokan-SPBU-Perak-Jombang-Dipenjara.jpg)