Viral Bola
Selebrasi Aura Farming Pacu Jalur usai Cetak Gol, Jens Raven Ditegur Gerald Vanenburg
Pelatih Timnas Indonesia, Gerald Vanenburg menegur Jens Raven yang selebrasi aura farming Pacu Jalur usai cetak gol.
TRIBUNJATIM.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Gerald Vanenburg menegur Jens Raven setelah pertandingan Indonesia melawan Brunei Darussalam, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa (15/7/2025).
Jens Raven ditegur lantaran selebrasi aura farming Pacu Jalur usai mencetak gol.
Meskin cemerlang, kritikan tak lepas dari Jens Raven.
Diketahui dalam laga ASEAN U-23 Championship itu, timnas U23 Indonesia berhasil mencetak gol cepat berkat Jens Raven di menit kedua.
Jens Raven kemudian menambah gol di menit ke-9, 31, 33, 41, dan 62.
Ia total mencetak enam gol.
Baca juga: Jens Raven Cium Estella Loupatty usai Cetak 6 Gol ke Gawang Brunei, Hubungannya Jadi Sorotan
Timnas U23 Indonesia akhirnya menang telak dengan skor 8-0.
Gua gol lainnya dicetak oleh Arkhan Fikri (20') dan Rayhan Hannan (35').
Meskipun tampil cemerlang, Jens Raven tidak terhindar dari kritik.
Pelatih timnas U23 Indonesia, Gerald Vanenburg, memberikan teguran keras terhadapnya.
Gerald Vanenburg tidak menyetujui selebrasi pacu jalur yang ditampilkan oleh Jens Raven.
Sang pelatih asal Belanda mengancam untuk tidak memainkan Raven lagi jika mengulangi selebrasi joget pacu jalur atau juga dikenal dengan aura farming.
"Selanjutnya jika melakukannya, dia tidak akan bermain,” ungkap Gerald Vanenburg dilansir dari BolaSport, via Kompas.com.
Menanggapi kritik tersebut, Jens Raven menyatakan ia akan mengikuti instruksi Gerald Vanenburg.
Pemain berusia 19 tahun yang baru bergabung dengan Bali United itu berkomitmen untuk tidak melakukan selebrasi pacu jalur lagi.
Timnas Indonesia
Gerald Vanenburg
Jens Raven
aura farming
Pacu Jalur
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
| Andre Rosiade Lantang Minta PSSI Merekrut Kembali Shin Tae Yong: Ego Harus di Taruh Belakang |
|
|---|
| Rekor Apik Kylian Mbappe di El Clasico, Lesakan Gol ke Gawang Barcelona Bawa Real Madrid Menang |
|
|---|
| Respon Xabi Alonso Tanggapi Lamine Yamal Jelang Real Madrid Vs Barcelona, Beri Jawaban Santai |
|
|---|
| Link Live Streaming Real Madrid Vs Barcelona, El Real Malah Diunggulkan usai Cibiran Lamine Yamal |
|
|---|
| Prediksi Real Madrid Vs Barcelona, Tensi Panas Kontroversi Lamine Yamal Jelang El Clasico |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/selebrasi-Jens-Raven-yang-cetak-gol.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.