Pasar Talun, Wisata Kuliner Tersembunyi di Tengah Perkampungan Kayutangan Heritage Malang
Tidak banyak yang mengetahui, bahwa kawasan Kayutangan Heritage Kota Malang memiliki pasar di dalam kampung.
Penulis: Purwanto | Editor: Ndaru Wijayanto
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Purwanto
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Tidak banyak yang mengetahui, bahwa kawasan Kayutangan Heritage Kota Malang memiliki pasar di dalam kampung.
Pasar tersebut yakni Pasar Talun berada di dalam kampung wisata Kayutangan Heritage di Jalan Basuki Rahmat Kota Malang.
Pasar Talun tidak hanya tempat berjualan sayur maupun kebutuhan pokok, namun sejumlah pemuda menyulap Pasar Talun menjadi tempat yang asyik untuk nongkrong saat sore hari.
Dari pantauan Tribun Jatim Network, Selasa (16/9/2025) sore sejumlah pedagang yang didominasi pemuda itu menjual aneka makanan hingga minuman yang cocok dengan suasana Kayutangan.
Makanan seperti tahu campur, anake minuman rempah, hingga putu dijual di Pasar Talun.
Ahmad Nur Dwinata (23) salah satu penjual menjelaskan jika berjualan setiap hari mulai 15.00 hingga 21.00.
"Ya kami bukanya mulai sore jam 3, jam 9 malam sudah close order. Khusus hari senin kita tutup," terang Dwinata.
Dwinata bilang tidak buka sampai malam karena letak pasar berada ditengah permukiman warga.
"Kan ini ditengah-tengah rumah warga, jadi agar tidak menganggu waktu istirahat warga juga," katanya.
Baca juga: Pengamat Cagar Budaya Minta Renovasi Gedung Parkir Kayutangan Heritage Malang Tak Ubah Nilai Sejarah
Dwinata menuturkan jika pengelolaan diurus oleh Karang Taruna setempat.
"Jadi yang jualan selain muda-mudi disini juga ada orang luar serta ibu-ibu disini dan dikelola Karang Taruna," tuturnya.
Sementara itu salah satu penjual lain yakni Ivan Rachman (34) menyebut sejumlah kendala yang dialami pedagang.
Kendala tersebut seperti lokasi yang jauh dan akses masuk yang harus membeli tiket.
"Sebenarnya Kayutangan tidak hanya diluar, namun didalam kampung ini banyak sekali yang bisa dikunjungi salah satunya di Pasar Talun," terang Ivan sapaan akrabnya.
| Rest Area Tol Surabaya-Mojokerto Dipadati Kendaraan Saat Libur Natal, Waspadai Potensi Kemacetan |
|
|---|
| Nikmati Kebersamaan Natal di Surabaya dengan Roti Manis Tradisional Khas Italia Panettone |
|
|---|
| Temui Kyai Sepuh Ponpes Temboro Magetan, Lilik Sudarti Klaim Bakal Cairkan Dana Nusantara |
|
|---|
| Satgas Pangan Polres Malang Monitoring Harga Bahan Pokok di Pasaran |
|
|---|
| Kado Natal 2025, Belasan Narapidana Lapas Kelas IIA Kediri Dapat Remisi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Suasana-Pasar-Talun-Kayutangan-Heritage-Kota-Malang-Selasa-1692025.jpg)