Berita Entertainment
Tasya Farasya Anggap Perceraiannya dengan Ahmad Assegaf seperti YouTube Tanpa Iklan: Sudah Premium
Tasya Farasya sebut perceraiannya dengan Ahmad Assegaf seperti nonton YouTube tanpa iklan: move on gue gampang bet.
TRIBUNJATIM.COM - Sosok konten kreator kecantikan atau beauty vlogger Tasya Farasya belakangan disorot karena perceraiannya dengan Ahmad Assegaf.
Warganet alias netizen tak hanya memperbincangkan masalah rumah tangga mereka.
Curhatan Tasya Farasya setelah menggugat cerai Ahmad Assegaf di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, 12 September 2025, juga mencuri perhatian.
Pemilik brand kosmetik bernama Mother of Pearl (MOP) ini mencurahkan rasa sakit hatinya dengan gaya jenaka.
Menggugat cerai suami sekaligus cinta pertamanya, Tasya Farasya tak segan memuji ketampanan Ahmad Assegaf.
Tasya Farasya pun menyebut perpisahannya dengan Ahmad Assegaf seperti nonton YouTube tanpa iklan.
Dalam media sosial Threads prbadinya, ia blak-blakan soal proses move on yang ternyata tak sesulit yang ia bayangkan.
Dalam salah satu unggahan yang viral, Tasya Farasya mengaku dulu sempat takut move on.
"Gue tuh dulu takut move on susah, ternyata gampang banget. Rahasianya? Lo sendiri. Move on gue gampang bet, thanks to your clown behavior.” katanya.
Sempat sedih karena pernikahannya dengan cinta pertamanya harus berakhir, kini perempuan 33 tahun itu menunjukkan sisi tegar dan penuh percaya diri.
Banyak yang menyebut ini adalah 'glow up pasca perceraian' terbaik versi selebgram tanah air.
Tasya Farasya bahkan sudah bisa menyebut mantan suaminya ganteng.
Baca juga: 4 Sosok Artis Cerai Menuntut Nafkah Receh, Kimberly Ryder Rp5 Ribu, Tasya Farasya Rp100 Perak
Salah satu analogi yang dipakai Tasya bikin netizen langsung relate.
“Ibarat kata nonton YouTube sekarang udah gak pake iklan karena sudah YouTube premium, hidup ini tanpa wajah tamvanmu, chuy.” ujarnya.
Gaya Tasya yang blak-blakan tapi elegan ini membuat netizen semakin mengapresiasi caranya menjalani proses healing tanpa benci.
Alih-alih membuat drama di media, Tasya memilih berbagi lewat humor, sarkasme, dan kejujuran.
Tasya Farasya tetap memuji penampilan mantan suaminya.
Tapi pujian itu diikuti dengan sindiran halus bahwa hanya wajahnya yang patut dikenang.

Untuk diketahui, Tasya Farasya telah melayangkan gugatan cerai pada Ahmad Assegaf di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, 12 September 2025.
Sidang perdana beragendakan mediasi pun telah digelar pada Rabu (24/9/2025).
Tasya Farasya pemilik brand kosmetik bernama Mother of Pearl (MOP) ini sempat bungkam penyebabnya menggugat cerai.
Warganet alias netizen menduga adanya orang ketiga dalam rumah tangga Ahmad Assegaf dan Tasya Farasya.
Baca juga: Ahmad Assegaf Kerja Gaji Rp100 Juta Per Bulan? Tasya Farasya Gugat Cerai Tuntut Nafkah Rp100 Perak
Beredar dugaan lain, Ahmad Assegaf menggelapkan uang perusahaan milik beauty vlogger tersebut.
Kini dalam media sosial pribadinya, Tasya Farasya akhirnya blak-blakan tentang penyebabnya menggugat cerai setelah 7 tahun menikah.
Mulanya, seorang netizen terlihat membela Ahmad di sana.
"Rumor yang disebar artikel.. buktinya yang talak itu suaminya bukan Tasya, masa yang selingkuh yang nalak," tulis seorang warganet.
Baca juga: Sosok Sangun Ragahdo, Pengacara Tasya Farasya yang Jadi Sorotan di Sidang Cerai dengan Ahmad Assegaf
Mendapati komentar tersebut, wanita yang akrab disapa Memong itu membalas.
"Hei mbyakssss di Islam gaboleh perempuan talak (emoji tersenyum lebar) jadi saya minta ditalak. Sampe sini paham?," balas Tasya menohok.
Perempuan 33 tahun itu juga mengklaim telah mengantongi bukti penggelapan yang dilakukan suaminya.
"Bukti penggelapan belum ada?? Kata siapa? Tunggu aja mbak," tambahnya menyertakan emotikon tersenyum lebar lagi.
Namun saat ditelusuri awak TribunJatim.com, komentar Tasya Farasya tersebut tampaknya sudah dihapus.
Ahmad Lakukan Penggelapan, Tasya Siap Polisikan sang Suami

Melalui dua kuasa hukumnya, Riphat Senikentara dan Sangun Ragahdo Yosodiningrat terungkap penyebab wanita 33 tahun itu menggugat cerai pria yang sudah menikahinya selama tujuh tahun tersebut.
Dugaan penggelapan uang perusahaan yang disinyalir mencapai Rp23 miliar menjadi penyebab Tasya menceraikan Ahmad.
Atas hal itu, Tasya memilih membawa kasus ini ke jalur hukum termasuk dengan menyomasi suaminya sendiri.
"Dan juga terkait dengan dugaan penggelapan itu, kami melakukan upaya hukum. Kami sudah mengajukan somasi terhadap mantan suami Ibu Tasya terkait dugaan terebut. Untuk selanjutnya nanti kita lihat perkembangannya bagaimana," terang Riphat, dikutip dari YouTube MOP Channel, Kamis (25/9/2025).
Riphat menyinggung bukti-bukti yang telah pihaknya persiapkan untuk membawa kasus ini ke jalur hukum.
"Nanti pun kami juga sudah mempersiapkan bukti-bukti, mempersiapkan dokumen-dokumen untuk upaya hukum selanjutnya yaitu melaporkan ke pihak kepolisian," tegasnya.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com
Berita Entertainment lainnya
Ashanty Diduga Rampas KTP hingga Sertifikat Rumah Mantan Karyawannya, Ayu Trauma Kini Lapor Polisi |
![]() |
---|
Balasan Melaney Ricardo Dituding Cari Untung Bikin Konten dengan Fahmi Bo, Lunasi Kontrakan Rp8 Juta |
![]() |
---|
Perjuangan Wanda Hamidah Menuju Gaza, Gabung Rombongan Global Sumud Flotilla yang Dicegat Israel |
![]() |
---|
Senyum Nunung Akhirnya Pindah Rumah Baru Gratis, Tak Repot Isi Perabotan: Tinggal Masuk |
![]() |
---|
Goda Ayu Ting Ting soal Kriteria Pria Idaman, Desta Siap Silaturahmi Ketemu Umi Kalsum: Gak Masalah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.