Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Honda DBL with Kopi Good Day 2025 2026

Reuni Panas di DBL Surabaya 2025, Ateng Sugijanto Hadapi Strategi Anak Didiknya Sendiri

Ada pertemuan unik antara dua sosok di pinggir lapangan: Ateng Sugijanto, pelatih Gloria 1, dan Ananta Yogiyanto, pelatih Vita School. 

Editor: Dwi Prastika
Istimewa
PELATIH - Ateng Sugijanto, pelatih tim basket Gloria 1, dan Ananta Yogiyanto, pelatih basket Vita School saat bertemu di laga Round 2 Honda DBL with Kopi Good Day 2025 East Java-North (DBL Surabaya), Rabu, 8 Oktober 2025.  

Ia pernah menangani IPH East Surabaya selama 14 tahun dan SMA Cita Hati East selama 2 tahun sebelum akhirnya melatih Gloria 1 Surabaya.

Menurut Ateng, ada hal istimewa dalam tim Gloria 1, saat ini dengan semangat kebersamaan dan kekompakan. 

“Saat saya pertama kali melatih Gloria 1, saya langsung melihat semangat kolektif yang luar biasa. Mereka punya chemistry kuat dan saling memahami kapan harus mengoper atau menembak,” ungkapnya.

Ia juga menambahkan, Gloria 1 sudah mempersiapkan diri sejak selesainya DBL Surabaya 2024.

Meski kehilangan lima pemain utama karena lulus, Ateng tetap optimistis menghadapi musim ini. 

“Kami ingin tampil lebih baik dan menargetkan bisa menumbangkan St Louis 1. Walaupun mereka hanya kehilangan dua pemain, kami tetap yakin dengan kekuatan tim kami,” tutupnya penuh semangat.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 kembali hadir, digelar di 31 kota dan 22 provinsi di seluruh Indonesia.

Setiap musimnya, DBL Indonesia akan memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi bagian DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Tak hanya menghadirkan persaingan sengit di lapangan utama, gelaran ini juga menyuguhkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 sebagai salah satu daya tariknya.

Seluruh pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 dapat disaksikan secara langsung melalui channel YouTube DBL Play.

Ikuti terus kabar mengenai DBL Surabaya di www.dbl.id dan jatim.tribunnews.com 

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved