VIDEO - Lagi Asyik Ngopi, Anak-anak Punk ini Malah Bunuh Temannya Sendiri
Jika sudah gelap mata, apapun akan dilakukan termasuk harus menghabisi nyawa teman akrabnya sendiri.
Penulis: Didik Mashudi | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Unit Reskrim Polsekta Kediri melakukan pra rekonstruksi kasus pembunuhan terhadap Imam Subekti (25) oleh teman-temannya sesama komunitas punk.
Lokasi pra rekonstruksi ini dilakukan di ruko mangkrak Pasar Grosir Ngronggo, Kota Kediri, Rabu (6/9/2017).
Polisi hanya membawa 2 tersangka yang terlibat pengeroyokan.
Yakni, remaja berinisial KMC alias Bl (15), pelajar Kejar Paket B asal Kelurahan Ngampel dan FAF alias Ep (16), pelajar dari Perumahan Permata Biru, Kota Kediri.
(Begini Kronologi Pengeroyokan Anak Punk oleh Temannya Sendiri yang Berujung Maut)
(Anak Punk Dibunuh Temannya, Mayatnya Lalu Dibonceng Motor dan Dibuang ke Tempat Angker ini)
(Istri Polisi Dibunuh secara Sadis, Uang Ratusan Juta Milik Korban Dibiarkan Tercecer Campur Darah)
Kedua pelaku mengakui, pembunuhan dilakukan di bagian belakang ruko yang mangkrak.
Sebelumnya, mereka sempat ngopi di warung depan ruko. Korban lantas diajak ke belakang ruko untuk dikeroyok hingga luka parah dan pingsan.
Peristiwa itu terjadi pada Kamis (24/8/2017) malam. Sedangkan mayatnya ditemukan warga di kawasan hutan Ngancar, di Kabupaten Kediri, pada Selasa (5/9/2017).
(Demi Ritual Kenali Jati Diri, Guru ini Cabuli Tiga Siswinya di Pinggir Sungai Selama Tiga Malam)
(Aniaya Temannya Hingga Tewas, Empat Santri Ponpes Darussalam Surabaya Jadi Tersangka)
Kapolsek Kota Kediri Kompol Sucipto menjelaskan pihaknya masih menyelidiki kasus yang mengakibatkan tewasnya korban.
"Ada 10 anak yang telah kami amankan untuk dimintai keterangan," jelasnya. (Surya/Didik Mashudi)