Ditemukan dalam Kardus di Pasar Loak, Bayi Laki-laki Dievakuasi ke RSUD Dr Soetomo Surabaya
Bayi mungil yang ditemukan di dalam kardus di Pasar Loak Dupak Surabaya dievakuasi ke RSUD Dr Soetomo Surabaya.
Penulis: Nur Ika Anisa | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Nur Ika Anisa
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Bayi mungil yang ditemukan di dalam kardus di Pasar Loak Dupak Surabaya dievakuasi ke RSUD Dr Soetomo Surabaya, Minggu (22/7/2018).
Sempat membuat terkejut warga di sekitar Pasar Loak Dupak Surabaya, bayi laki-laki yang ditemukan di dalam kardus diketahui masih hidup.
Kapolsek Asemrowo Surabaya, Kompol Faisal Amir mengatakan, bayi tersebut dalam keadaan sehat.
• Keyko sang Ratu Prostitusi Online Bakal Jalani Sidang di Pengadilan Negeri Surabaya
Meski begitu, ada luka bekas gigitan semut.
Bayi yang diperkirakan berumur dua hingga lima hari itu kemudian dievakuasi ke RSUD Dr Soetomo.
"Bayinya sehat, untuk mendapatkan perawatan tadi dibawa ke RSUD Dr Soetomo," kata Kompol Faisal Amir, Minggu (22/7/2018).
Seperti diberitakan sebelumnya, sekitar pukul 08.00 WIB, seorang bayi laki-laki ditemukan di dalam kardus di Pasar Loak Dupak Surabaya pada Minggu (22/7/2018).
• BREAKING NEWS: Bayi Laki-laki Ditemukan di Pasar Loak Dupak Surabaya dalam Kardus
Yuk subscribe YouTube Channel TribunJatim.com