Silaturahmi ke NU Jatim, Ungkap Silsilah Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan Keturunan Sunan Muria
Silsilah Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan sebagai keturunan Sunan Muria terungkap saat bersilaturahmi ke PWNU Jatim.
Penulis: Mohammad Romadoni | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan ternyata mempunyai garis keturunan dari Wali Songo, yakni Sunan Muria, salah satu penyebar Agama Islam di Tanah Jawa. Sunan Muria sendiri merupakan putra dari Sunan Kalijaga.
Hal ini terungkap ketika Luki Hermawan bersilaturahmi ke para Kiai, Ulama, dan Pengurus PWNU Jatim, Selasa (11/9/2018).
Sekretaris PWNU Jatim Akhmad Muzakki mengatakan, dirinya sempat berbincang membahas sosok Kapolda Jatim baru Irjen Pol Luki Hermawan yang menggantikan Irjen Pol Machfud Arifin.
"Kami memperoleh informasi Kapolda Jatim (Irjen Pol Luki Hermawan) keturunan Sunan Muria," ujarnya.
• Andi Arief Akui Demokrat Berpolitik Dua Kaki Atas Perintah SBY, Prabowo: Ini Negara Demokrasi
• Tuntaskan Balas Dendam, PS Tira Kalahkan Persebaya 2 Gol Tanpa Balas di Stadion Gelora Bung Tomo
Mendengar itu, Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar yang duduk disebelah Kapolda Jatim terlihat mengangguk mengiyakan informasi tersebut. Luki yang duduk disebelahnya juga terlihat tersenyum.
Sementara itu, Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan menjelaskan, kakeknya memang mempunyai garis keturunan kesembilan dari Sunan Muria. Berarti, ayah Luki merupakan keturunan ke-10.
"Kakek saya keturunan kesembilan," ucapnya.
Namun sayang, ketika awak media menanyakan hal itu, mantan Wakil Kepala Badan Intelijen Keamanan (Wakabaintelkam) Polri ini tidak bersedia menerangkan terkait silsilah keluarganya dari Sunan Muria.
• Asyik Dugem di Diskotik, Mahasiswi di Surabaya ini Simpan Pil Ekstasi Dalam Beha
Luki hanya berujar, bahwa dia merupakan asli kelahiran Jawa Tengan dan mempunyai istri asli Surabaya. Dia lantas menceritakan pengalamannya yang pernah menjabat sebagai Kasat Intelkam Polresta Malang pada 1992.
"Saya dulu juga sempat bertugas di Madiun," ungkapnya.
Menurut Luki, silaturahmi dengan PWNU untuk mendekatkan diri kepada tokoh agama dan ulama di Jatim yang notabene banyak pondok pesantren.
"Jawa Timur merupakan pusatnya santri, kami Umara dan Ulama harus bersatu," tegasnya.
• Bapak dan Anak di Sumenep Carok Lawan Pengendara Mobil Hingga Kritis
Dikatakan, dalam menghadapi tahun depan 2019 yang merupakan tahun politik perlu perhatian khusus untuk menjaga kondusifitas keamanan di seluruh wilayah Jatim. Seperti yang telah diketahui banyak berhempus isu memanfaatkan agama tidak sesuai peruntukkannya.
"Kami meminta masukkan supaya kami (Kepolisian) tidak salah langkah," katanya.
Sebelum ke PWNU Jatim, Kapolda Jatim juga melakukan silaturahmi ke Pimpinan Wilayah Muhammdiyah (PWM) Jatim dan Ketua MUI Jatim di Sepanjang Sidoarjo. (Mohammad Romadoni)
• Dipicu Jalanan Macet, Dua Pemotor di Surabaya Saling Adu Jotos Hingga Istri yang Dibonceng Pingsan