Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berdalih Ingin Pulang Kampung, Pria di Simokerto Surabaya Gadaikan Motor Pamannya Sendiri

Achmad Sholeh (26) pria asal Kapas Lor Surabaya dibekuk petugas setelah dilaporkan membawa kabur motor milik saudaranya.

Penulis: Nur Ika Anisa | Editor: Anugrah Fitra Nurani
Tribunnews.com
Ilustrasi Pencurian Sepeda Motor 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Nur Ika Anisa

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Achmad Sholeh (26) pria asal Kapas Lor Surabaya dibekuk petugas setelah dilaporkan membawa kabur motor milik saudaranya.

Tersangka ditangkap anggota Reskrim Polsek Simokerto di rumahnya pada kamis (20/9/2018).

"Modus tersangka meminjam motor milik saudaranya saat menjenguk di rumah sakit," kata Kapolsek Simokerto Kompol Masdawati Saragih, sabtu (29/9/2018).

Tersangka kemudian meminjam motor milik pamannya berdalih untuk pulang kampung.

(Sunu Disebut Nikahi Siri Umi Pipik, Adik Almarhum Uje: Manusiawi, Kita Tahu Umi Pipik Seperti Apa)

(Benjamin Dyball Menang, International Tour de Banyuwangi Ijen Lahirkan Juara Baru)

Mendengar itu, Paman tersangka kemudian meminjamkannya motor miliknya selama 10 hari.

Namun rupanya, saat tenggang waktu tersebut habis tersangka tak kunjung mengembalikan motor tersebut.

Berbulan-bulan korban mencoba mencari ponakannya tersebut sebab pelaku tidak bisa dihubungi.

"Saat batas waktu itu tersangka tidak bisa dihubungi, oleh korban ditemui di rumah juga tidak ada kemudian melapor kepada kami," kata Masdawati.

(Dihadapan Kader PAN Bojonegoro, Sandiaga Uno Berkali-kali Tanya Kabar Dompet dan Dapur)

(Gorong-gorong Langka Ditemukan di Kota Malang, Diduga Berasal dari Masa Hindu-Budha Kuno)

Hingga kemudian, dari penyelidikan polisi pelaku ditangkap setelah pulang dari persembunyiannya di luar kota.

Sholeh mengaku menggadaikan motor milik pamannya kepada rekannya di Madura seharga Rp 1 juta.

"Kerja saya serabutan, motornya saya gadaikan untuk makan sehari-hari," kata Sholeh di Polsek Simokerto.

(Haji Lulung dan Denada Dampingi Kampanye Sandiaga Uno di Madiun, Sandi: Disabilitas Kejutkan Saya)

(Update Data Korban Tsunami Donggala Sulawesi Tengah, 384 Korban Meninggal Dunia)

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved