Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Reino Barack Isi Kuliah Umum di Stikosa AWS, Dosen Sampaikan Pesannya: Kerja Keras Tidak akan Menipu

Reino Barack mengisi kuliah umum di Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Almamater Wartawan Surabaya (Stikosa AWS), Selasa (13/11/2018).

Penulis: Hefty Suud | Editor: Ani Susanti
TRIBUNJATIM.COM/HEFTY SUUD
Reino Barack saat keluar dari Ruang Multimedia Stikosa AWS pasca mengisi kuliah tamu, Selasa (13/11/2018). 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Hefty Suud

TRIBUNJATIM.COM SURABAYA - Reino Barack mengisi kuliah umum di Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Almamater Wartawan Surabaya (Stikosa AWS), Selasa (13/11/2018).

Dalam kuliah umum itu, Reino memberikan pesan khusus untuk para mahasiswa soal kerja keras.

"Katanya (Reino), teman, keluarga bisa mengkhianati, tapi kerja keras tidak akan. Pesan (dari Reino) itu bisa menjadi catatan para mahasiswa untuk terus bekerja keras," tutur Ratna Puspitasadi, dosen Stikosa AWS yang juga memoderatori kuliah tamu tersebut.

Pihak Stikosa AWS, diwakili oleh Ratna menyatakan, Reino sengaja diundang melihat pengalamannya dalam industri kreatif dan media di usianya yang terbilang masih muda.

Mengingat, Reino adalah sosok yang menginiasiasi Satria Garuda Bima X, serial tokusatsu Indonesia di MNC Media.

Berhenti dari perusahaan tersebut, saat ini Reino adalah Direktur Utama PT Rizky Bukit Sinema.

Reino Barack Isi Kuliah Umum di Stikosa AWS Surabaya

Kesempatan untuk megundang Reino sebagai pengisi kuliah tamu, bermula dari pertemuam Reino dengan dosen Stikosa AWS, Sirikit Syah, dalam suatu kegiatan fellowship.

Reino mengiyakan untuk datang sebagai pengisi kuliah.

Namun, ia tidak menghendaki untuk melakukan wawancara dengan media.

Sebab ia ingin kegiatan tersebut berlangsung secara privat, khusus antara dirinya dengan mahasiswa ilmu komunikasi Stikosa AWS.

"Setelah mengisi kuliah tamu tadi, ia (Reino) langsung balik. Jam 2 nanti pesawatnya berangkat," ujar Ratna.

Permainan Angklung dari Siswa SMPLB YPAB Surabaya di Airlangga Booksale Buat Penonton Menangis

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved