Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Tryout Pertama USBK, Siswa SD di Malang Mulai Pakai Komputer, 54 Siswa Inklusi Gunakan Kertas

Para siswa SD di Kota Malang melaksanakan tryout pertama USBK (Ujian Sekolah Berbasis Komputer) hari kedua yaitu mapel Matematika, Selasa (12/2/2019).

Penulis: Sylvianita Widyawati | Editor: Arie Noer Rachmawati
SURYA/SYLVIANITA WIDYAWATI
Siswa kelas 6 di SDN Sumbersari 2 Kota Malang menjalani tryout USBK tingkat kota di hari kedua, Selasa (12/2/2019). 

TRIBUNJATIM.COM, LOWOKWARU - Para siswa SD di Kota Malang melaksanakan tryout pertama USBK (Ujian Sekolah Berbasis Komputer) hari kedua yaitu mapel Matematika, Selasa (12/2/2019).

Di SDN Sumbersari 2 Kota Malang ada 25 siswa ikut tryout USBK di lab komputer sekolah.

Sedang tiga siswa inklusi melaksanakan berbasis kertas di ruang sumber belajar.

"Kalau siswa inklusi yang belum bisa mandiri belajarnya, maka ujiannya berbasis tes kertas," jelas Sri Utami, kepala sekolah pada suryamalang.com (Grup TribunJatim.com).

Hadapi Pelaksanaan USBK, Sejumlah Sekolah di Kota Malang akan Tambah Daya Listrik

Jadi Pilot Project USBK Siswa SD, Kota Mojokerto Gerojok Anggaran Miliaran Demi Beli Komputer

USBK Rawan Kebocoran Saat Proses Penggandaan Soal, Ini Antisipasinya

Baru tahun ini siswa SD Kota Malang memakai komputer saat ujian.

Tahun-tahun sebelumnya ujian sekolah SD memakai kertas.

Erika, guru yang menangani siswa inklusi di SDN tersebut menyebutkan sebelumnya sudah ada kegiatan di Dindik Kota Malang untuk pembuatan soal buat siswa inklusi bagi para guru.

"Di Kota Malang, ada 54 anak inklusi dari sejumlah sekolah yang ujian berbasis kertas," jelas Erika.

Tingkat kesulitan soal bagi siswa inklusi beragam tergantung kemampuannya. Ada soal yang setara untuk kelas 3.

"Tingkat kesulitannya variasi," jawabnya.

Karena antar siswa inklusi meski sama-sama kelas 6, kemampuannya berbeda.

Berbagai upaya dilakukan SD agar siswanya bisa ujian berbasis komputer.

Di SD Wahid Hasyim Kota Malang ada 14 siswa kelas 6 yang ikut tryout USBK.

"Kami pakai lab di SMP Wahid Hasyim karena kebetulan satu yayasan," jawab Ida Maimunah, guru kelas 6 terpisah.

Hari kedua jadwal tryout yang harusnya pukul 09.30 WIB agak molor.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved