Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Spesialis Pencuri Hypermart di Berbagai Kota Dibekuk di Kediri

Tersangka yang beralamat di Jalan Tanah Baru, Grogol Utara, Kebayoran Lama Jakarta merupakan spesialis pencuri di pertokoan Hypermart.

Penulis: Didik Mashudi | Editor: Yoni Iskandar
Surya/Didik Mashudi
Agung Prabowo menutup wajahnya diamankan bersama barang bukti hasil curian di Mapolsekta Kediri, Jumat (17/11/2017). 

Agung mengaku sedang bermasalah dengan istrinya karena menjadi korban kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

"Saya sering jadi sasaran amarah istri," ungkapnya sembari memperlihatkan bekas luka di perutnya.

Baca: Tembakau Gagang Rejeb Sidi Diakui Varietas Asli Tulungagung

Namun dalam kasus pencurian laptop, HP dan pakaian dilakukannya sendiri.

"Saya memang pelakunya. Psikologi saya sedang kacau ada masalah rumah tangga, saya korban KDRT istri," ungkapnya.

Sementara Kompol Sucipto, Kapolsek Kota Kediri masih menyelidiki kasus pencurian yang dilakukan Agung.

Dari pengakuannya sudah beraksi di 5 TKP mulai dari Hypermart Semarang, Surabaya, Malang, Batu dan terakhir di Kota Kediri.

Tersangka bakal dijerat dengan pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara.(Surya/Didik Mashudi)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved