Ayo Naik Kereta
Jelang Natal dan Tahun Baru, 8 Mesin Pemesanan Tiket Dioperasikan PT KAI di Tiga Stasiun di Surabaya
Sebanyak 8 unit Vending Machine Tiket Lunari (Mesin Pemesanan Tiket) telah beroperasi di tiga Stasiun besar di Surabaya.
Penulis: Adeng Septi Irawan | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com Adeng Septi Irawan
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Sebanyak 8 unit Vending Machine Tiket Lunari (Mesin Pemesanan Tiket) telah beroperasi di tiga stasiun besar di Surabaya.
"Ada di tiga stasiun di wilayah Daops 8 Surabaya yang telah mengoperasikannya, yakni Stasiun Gubeng Baru, Stasiun Gubeng Lama, dan Stasiun Pasar Turi," kata Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Gatut Sutiyatmoko kepada TribunJatim.com, Selasa (19/12/2017).

Mesin pemesanan tiket tersebut terdiri dari, 3 unit di Stasiun Gubeng Baru, 2 unit di Stasiun Gubeng Lama, dan 3 unit di Stasiun Pasar Turi.
(Antusiasme Calon Penumpang Mencoba Tiga Vending Machine di Stasiun Pasar Turi Surabaya)
Untuk diketahui, pada mesin pemesanan tiket, ada beberapa fitur, di antaranya touchscreen tanpa keyboard, bisa mengakomodir kembalian uang (kelipatan 5.000), dan memiliki Interface yang mudah.
Gatut menambahkan, adanya mesin pemesanan tiket bisa mempermudah pengguna jasa kereta api jika ingin bepergian.
"Semoga bisa meningkatkan pelayanan pemesanan tiket di stasiun, terutama pada masa Natal dan Tahun Baru," katanya.
(Punya Kedekatan, Han Seo Hee Beri Pesan Segera Susul Jonghyun SHINee yang Bunuh Diri, ‘Tunggu Aku’)
Harapannya, mesin tersebut bisa mengurangi antrean di loket bagi penumpang yang menggunakan moda transportasi Kereta Api saat libur panjang.