VIDEO: N'Golo Kante Malu Pengen Pegang Trofi Piala Dunia 2018, Lihat yang Dilakukan Rekan Setimnya
Pemandangan menarik tersaji usai laga Prancis Vs Kroasia. Sosok Kante membuat teman-teman memberikan perhatian.
Penulis: Cindy Dinda Andani | Editor: Januar
Begitu Thauvin selesai, ia memberikannya kepada N'Zonzi yang meneruskannya ke Kante.
Kante pun akhirnya bisa berpose sendirian bersama trofi Piala Dunia tersebut.
Jika dibandingkan dengan para pemain lain, Kante memang terlihat adem ayem soal berpose dengan trofi Piala Dunia.
Bahkan, Kante memilih mengunggah foto bersama para tim di akun Instagram miliknya daripada fotonya yang hanya seorang diri.
Video rekaman yang diunggah akun Twitter @HazardThings ini pun viral di dunia maya.
Terhitung hingga Senin (16/7/2018) sore, video ini telah diretweet lebih dari seribu kali.
Baca: Berstatus Nikah Siri, Nikita Mirzani akan Sahkan Pernikahannya Dulu Sebelum Gugat Cerai Dipo Latief
Dan aku lebih dari dua ribu akun yang memencet tombol like di cuitan tersebut.
Kicauannya pun langsung dibanjiri oleh netizen luar yang ikut mengomentari Kante.
"Bagaimana bisa kamu nggak arogan dan malah malu-malu tapi juga jadi pemain kelas dunia sejati? Pria ini tidak nyata," komentar @hadilhnf.
"Tak hanya salah satu gelandang terbaik di dunia, tetapi juga sosok yang baik," komentar @GoncaloMPeres.
Baca: Finis di Posisi Dua MotoGP Jerman 2018, Valentino Rossi: Saya Belajar Segalanya tentang Folger
"Aku benar-benar suka ini!" komentar @Thibauted.
Seperti apa sikap N'Golo Kante yang malu-malu?
Berikut videonya:
Baca: Identifikasi Lengkap Calon Jemaah, Asrama Haji Sukolilo Surabaya Terapkan Pemeriksaan Biometri
N'Golo Kante dan Paul Pogba adalah Jimat Tak Terkalahkan Timnas Prancis
Duet lini tengah Prancis, yaitu N'Golo Kante dan Paul Pogba, menjadi jimat tak terkalahkan bagi Les Bleus di ajang Piala Dunia 2018.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/ngolo-kante_20180716_153750.jpg)