Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Warga Sidotopo Lor I Ingin Jual Sayur dan Buah Hidroponik, Agar Ada Perputaran Ekonomi di Kampung

Warga Sidotopo Lor I RW 02 ingin menjual sayur dan buah hidroponik agar bisa terjadi perputaran ekonomi di kampungnya.

Penulis: Delya Octovie | Editor: Arie Noer Rachmawati
SURYA/SUGIHARTO
Warga menyirami tanaman hidroponik di kawasan Sidotopo Lor I Surabaya, Rabu (21/8/2019). 

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Sawi dan kangkung mulai menghiasi sudut-sudut RW 02 Sidotopo Lor I, Surabaya, Rabu (21/8/2019).

Tanaman-tanaman tersebut merupakan hasil hidroponik yang dirawat oleh warga sendiri, membuat sepanjang jalan kampung tampak asri ditambah dengan tumbuhan-tumbuhan lainnya.

Irianto, Ketua RW 02 Sidotopo sekaligus Seksi Pembangunan mengatakan, hidroponik sebenarnya sudah lama dikembangkan oleh warga.

Kecewanya Willem Wandik Ditolak Ketemu Mahasiswa Papua, Sikap Itu Tak Ada Saat Studi di Surabaya

Sayangnya, banyak hasil tanaman yang dimakan oleh tikus.

"Punya saya itu dimakan tikus. Jadi ini kami sedang memulai menggalakkan lagi supaya warga juga semakin banyak yang mau membuat hidroponik sendiri," kata Irianto.

Satu di antara warga yang sudah menanam hidroponik adalah Nur Rezeki Savitri, Sekretaris RW 02 Sidotopo.

Di depan rumahnya, tampak belasan pot kecil yang dipasang di pipa tiga tingkat, semuanya berisi sawi yang sudah siap panen.

Nur mengatakan, ia memang menyukai tumbuhan, namun ia ingin warga kampungnya juga tertular kecintaannya ini, sehingga bisa menambah jumlah pegiat hidroponik.

Pura-pura Bantu Masak di Pesta Pernikahan, Emak-emak Asal Gresik Gasak Uang dan Perhiasan Tuan Rumah

"Saya pribadi memang suka, jadi saya buat seperti ini supaya dicontoh warga. Alhamdulillah baru begini sudah banyak yang kepengin," tuturnya.

Biasanya, ketika panen, ia akan ramai-ramai mengadakan makan bersama warga.

Selain sawi dan kangkung, warga juga menanam selada dan cabai.

"Orang-orang sudah mulai membuat sendiri-sendiri, sebagian ada yang disiram menggunakan air IPAL," ucapnya.

Bila semua warga sudah tertarik mengembangkan hidroponik, Yuli Astuti, Fasilitator Lingkungan Sidotopo dan Koordinator Kecamatan Semampir ini berharap, hasil panen bisa dijual ke masyarakat luas.

Warga Kampung Ondomohen Surabaya Bikin Briket Arang dari Daun Kering, Masak Jadi Lebih Cepat & Hemat

"Inginnya ya semua warga memroduksi hidroponik lalu dijual, supaya bisa terjadi perputaran ekonomi," katanya.

Senada dengan Yuli, Irianto juga ingin tiap warganya menanam hidroponik di rumah.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved