Liga 1 2020
Persela Vs PSIS Semarang, Laskar Mahesa Jenar Sudah Analisa Kekuatan Pasukan Nil Maizar
Pelatih PSIS Semarang sudah menganalisa kekuatan Persela Lamongan untuk hadapi laga pekan kedua Liga 1 2020 Persela vs PSIS Semarang.
Penulis: Ndaru Wijayanto | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Ndaru Wijayanto
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, mengaku sudah menganalisa kekuatan Persela Lamongan untuk hadapi laga pekan kedua Liga 1 2020 Persela vs PSIS Semarang.
Dragan Djukanovic melihat lawannya mengusung motivasi serupa dengan timnya setelah sama-sama gagal memetik poin seusai menelan kekalahan di laga perdana Liga 1.
Persela Lamongan kalah telak 0-3 dari tuan rumah Persib Bandung, sementara timnya takluk dengan skor 0-2 saat bertandang ke markas Persipura Jayapura.
• Persela Vs PSIS Semarang, Skuad Laskar Joko Tingkir Haram Lakukan Kesalahan seperti Lawan Persib
• Hasil Persik Vs Bhayangkara FC, Andri Ibo Dikartu Merah, Macan Putih Ditahan Imbang 1-1
"Saya sudah analisa untuk melawan Persela. Walau mereka baru kalah dari Persib, mereka tetap tim bagus," kata Dragan Djukanovic, Jumat (6/3/2020).
Meski punya catatan apik setiap bertemu Persela Lamongan, pelatih asal Montenegro itu menegaskan timnya tetap waspada demi tiga poin pertama musim ini.
Tercatat dalam dua musim terakhir, Laskar Mahesa Jenar selalu memetik poin di Stadion Surajaya Lamongan.
Musim lalu menang 0-1, dan musim sebelumnya lagi imbang 1-1.
"Kita akan fokus lawan Persela dan besok adalah pertandingan sulit untuk kami," tutup pelatih PSIS.
Sementara itu, laga Persela vs PSIS Semarang pada pekan kedua Liga 1 2020 akan tersaji di Stadion Surajaya Lamongan, Jawa Timur, Sabtu (7/3/2020) sore WIB.
Editor: Dwi Prastika
• Awali Pekan Perdana dengan Hasil Apik, Madura United Tak Boleh Tenggelam dalam Euforia Kemenangan
• 3 Laga FIFA Match Day Ditunda karena Virus Corona, Persebaya Tunggu Kepastian TC Timnas Indonesia
• Arema FC Vs Persib, Robert Rene Alberts Berharap Tak Ada Lagi Insiden Teror Seperti Musim Lalu
Dragan Djukanovic
Liga 1 2020
Persela vs PSIS Semarang
Persib Bandung
Laskar Mahesa Jenar
Stadion Surajaya
TribunJatim.com
Bola Lokal
Bhayangkara Solo FC Resmi Gaet Satu Pemain Naturalisasi Indonesia |
![]() |
---|
Penjelasan Terbaru PSSI dan PT LIB Perihal Status Kompetisi Liga 1 |
![]() |
---|
Kompetisi Berhenti Terlalu Lama, Finansial Persib Bandung Mulai Oleng |
![]() |
---|
Asosiasi Pesepak Bola Indonesia Desak PSSI Segera Putuskan Nasib Kompetisi Liga 1 |
![]() |
---|
Bicara Mengenai Lanjutan Kompetisi, Ketum PSSI: Semua Bergantung pada Pihak Kepolisian |
![]() |
---|