Breaking News
Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Pandemi Bukan Jadi Penghalang Penerapan Pendidikan Vokasi, Kadin Jatim Bakal Koordinasi 3 Instansi

Kamar Dagang dan Industri Jawa Timur (Kadin Jatim) mendorong seluruh sekolah dan industri yang berkomitemen pendidikan vokasi segera bersiap.

ISTIMEWA
Ketua Umum Kadin Jatim Adik Dwi Putranto. 

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa dalam penerapan pendidikan vokasi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Pertama adalah isi atau kurikulum.

Kurikulum, ujarnya, harus disusun dengan memperhatikan kepentingan dan kebutuhan DUDI. Sehingga dalam penyusunannya, DUDI harus dilibatkan.

Kedua adalah pelaksanaan pelatihan di tempat kerja harus disesuaikan dengan pembelajaran di sekolah.

Cara Melihat Pengumuman Hasil dan Daftar Ulang PPDB SMA/SMK Jawa Timur di ppdbjatim.net

Dalam hal ini, pihak industri harus mau memberikan kesempatan kepada siswa untuk benar-benar bisa belajar sesuai dengan keilmuannya.

Ketiga adalah tenaga pendidik di sekolah dan di tempat kerja atau industri harus benar-benar berkompeten.

Pendidik, ujarnya, harus mampu mentransformasikan keilmuannya kepada siswa dengan metode dan cara yang tepat.

Siasat Menkes Terawan Turunkan Angka Kematian Pasien Covid-19 Jatim, Relaksasi RS Rujukan Kuncinya

Gosche menegaskan bahwa pendidikan kejuruan modern atau system vokasi membutuhkan dua tempat atau dua kaki, sebelah kanan sekolah dan sebelah kiri industri.

Dan ini tidak hanya dalam jangka waktu satu dua hari saja, tetapi harus pararel selama tiga tahun.

“Butuh tempat belajar di industri yang layak, yang bisa menerima siswa. Ada instrukur, kurikulum dan ada kolaborasi antara sekolah dengan DUDI sehingga industri dan sekolah berjalan bersama,” tandasnya.

Penulis: Sri Handi Lestari

Editor: Arie Noer Rachmawati

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved