Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Kodim 0812 Beri Layanan WiFi Gratis untuk Pelajar di 26 Koramil, Bantu Pembelajaran Daring Siswa

Kodim 0812 Lamongan meluncurkan program one Koramil one WiFi, memberikan pelayanan akses internet gratis kepada pelajar.

Penulis: Hanif Manshuri | Editor: Pipin Tri Anjani
SURYA/Hanif Manshuri
Para pelajar memanfaatkan Wifi gratis yang disediakan Kodim 0812 Lamongan, termasuk di 26 Koramil. 

TRIBUNJATIM.COM, LAMONGAN - Proses belajar mengajar lewat daring kini menjadi alternatif dimasa pandemi Covid-19.

Kegiatan pembelajaran sistem daring tersebut hanya dapat dilakukan dengan memanfaatkan akses internet, sementara masyarakat tidak semua bisa menjangkau atau jaringan internet.

Kondisi ini menjadi perhatian Dandim 0812 Lamongan, Letkol Inf Sidik Wiyono.

Pihaknya melakukan upaya nyata yaitu, dengan meluncurkan program one Koramil one WiFi, untuk memberikan pelayanan akses internet gratis kepada pelajar.

Lesty Kejora Menjauh saat Wajah Rizky Billar Mendekat, Terancam? Pakar Ekspresi: Bukan Sedekat Itu

Ketemu Sudah Pemilik Mobil Kijang Biru Penghalang Ambulans Bawa Pasien Kritis, Fakta Beda Didapat

Praktiknya, para pelajar bisa memanfaatkan jaringan WiFi yang dipasang di masing - masing Koramil, termasuk di Kodim 0812.

"Para pelajar silakan memanfaatkan jaringan yang kita sediakan gratis di Koramil dan Kodim 0812, " kata Sidik Wiyono, Minggu (23/8/2020).

Menurutnya, apa yang dilalukannya itu merupakan bentuk keperduliannya dan kehadiran pemerintah untuk membantu kesulitan yang kemungkinan dihadapi para pelajar

"Tentu pelajar yang kesulitan mengakses internet, " katanya.

3 Tahap Validasi Penerima Subsidi Gaji Rp 600 Ribu, Kini Baru Ada 7,5 Juta Pekerja yang Siap Terima

Ditambahkan, hingga hari ini secara keseluruhan ada 26 Koramil yang sudah beroperasi dan sudah bisa dimanfaatkan oleh para pelajar.

"Alhamdulillah, animo para siswa cukup banyak yang memanfaatkan WiFi gratis ini, " katanya.

Pelajar cukup mudah, tinggal datang saja ke Koramil dan anggota akan memberi kesempatan untuk pelajar yang memerlukan belajar daring.

"Datang dan cukup lapor pada anggota piket, " katanya.

Layanan gratis ini, katanya, akan dibuka tanpa henti sampai pada kondisi normal dan para siswa bisa kembali belajar tatap muka.

Kalau saat norma; masih ada siswa yang membutuhkan Wifi atau jaringan internat untuk belajar, pihaknya tetap membuka kesempatan. (SURYA/Hanif Manshuri)

Editor: Pipin Tri Anjani

Perjuangan Dinda Beli Obat Sang Ibu, Sehari Kuat Layani 8 Tamu Seusia Sang Ayah: Sakit Mah Tetep

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved