Berita Arema FC
Kompetisi Molor Hingga Tahun Depan, Arema FC Beber Dampak Positif Keputusan PSSI Tunda Liga 1 2020
Tak ingin melulu berpikir ke sisi negatif dari ditundanya kompetisi Liga 1 2020, manajemen Arema FC mengaku lebih ingin menyikapi dampak positif.
Penulis: Dya Ayu | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Dya Ayu
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Keputusan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia ( PSSI ) untuk menunda kompetisi di Indonesia hingga Februari 2021 mendatang tak dipungkiri membuat banyak pelaku sepak bola, khususnya pemain dan pelatih kecewa.
Sebab sebelumnya kompetisi digadang-gadang bakal bergulir akhir tahun 2020 sekitar bulan Oktober-November, namun itu tidak terealisasi karena tak mendapat izin dari Polri.
Tak ingin melulu berpikir ke sisi negatif dari ditundanya kompetisi Liga 1 2020, manajemen Arema FC mengaku lebih ingin menyikapi dampak positif dari hal ini.
Bagi manajemen Arema FC, meski ditunda hingga tahun depan, setidaknya keputusan tersebut membuat klub memiliki pegangan dalam melakukan persiapan.
"Alhamdulillah akhirnya ada kepastian kapan kompetisi dimulai. Jadi kami tahu dalam mempersiapkan program secara teknis dan nonteknis tim ini. Dampak dari keputusan itu, saya lebih memilih ke sisi positifnya daripada negatifnya," kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, Senin (2/11/2020).
Baca juga: Kompetisi Ditunda hingga Awal Tahun 2021, Tim Arema FC Resmi Diliburkan
Baca juga: Pelatih Persela Lamongan Masih Tunggu Tanggal Pasti Kick Off Lanjutan Liga 1, Pemain Latihan Mandiri
Lebih lanjut Ruddy Widodo membeberkan dampak positif yang didapat klub dengan adanya keputusan dari federasi itu.
"Sisi positifnya itu ialah tahu soal kepastian lanjutan kompetisi musim kompetisi 2020 kick off sekitar bulan Februari, tanggalnya tanya ke PSSI saja. Untuk selesainya sekitar Mei awal insyaallah. Jadi kami tahu apa yang harus kami lakukan. Yang sebelumnya masih ngambang, sekarang sudah pasti," jelasnya
Saat ini tim Arema FC diliburkan hingga 30 November 2020 mendatang.
Editor: Dwi Prastika
Baca juga: Madura United Berharap Informasi Kelanjutan Kompetisi Liga 1 2020 Tak Disampaikan Secara Mendadak
Baca juga: Satlantas Polresta Malang Kota Siap Bantu Pelaksanaan Rekayasa Lalin Proyek Kayutangan Heritage
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia
PSSI
Liga 1 2020
Arema FC
Ruddy Widodo
TribunJatim.com
menunda kompetisi hingga tahun depan
berita Malang
Bola Lokal
Menyebrang ke Madura United, Hasim Kipuw Pemain Pertama yang Cabut dari Arema FC di Paruh Musim |
![]() |
---|
Pelatih Arema FC Bicara Soal Kriteria Playmaker Incaran: Asing atau Lokal Tak Masalah |
![]() |
---|
Antisipasi Membeludaknya Penonton Laga Arema FC Vs Persebaya, Panpel Siapkan Nobar di Luar Stadion |
![]() |
---|
Cegah Calo Jual Tiket Arema FC Vs Persebaya dengan Harga Membabi Buta, Panpel Akan Gelar Operasi |
![]() |
---|
Jelang Laga Persik Vs Arema FC, Javier Roca Kembali ke Kediri: Tujuannya Berbeda |
![]() |
---|