MotoGP
Alasan Yamaha Tukar Posisi Valentino Rossi dan Fabio Quartararo
Direktur Yamaha MotoGP, Lin Jarvis akhirnya mengungkap alasan menukar posisi Valentino Rossi dengan Fabio Quartararo di ajang MotoGP.
TRIBUNJATIM.COM - Direktur Yamaha MotoGP, Lin Jarvis akhirnya mengungkap alasan menukar posisi Valentino Rossi dengan Fabio Quartararo sebelum kompetisi MotoGP musim lalu dimulai.
Sejak awal 2020 lalu, kabar pertukaran kursi pembalap antara Valentino Rossi dengan Fabio Quartararo di tim pabrikan Yamaha sudah ramai diperbincangkan di media.
Waktu itu, Yamaha membuat keputusan menghebohkan lantaran menarik Fabio Quartararo ke tim pabrikan Yamaha untuk menggantikan posisi Valentino Rossi.
Baca juga: Bek Juventus Matthijs de Ligt Positif Covid-19
Valentino Rossi sendiri akan bertukar posisi menjadi tim satelit Yamaha.
Yang membuat langkah Yamaha itu terasa mengejutkan adalah karena mereka mengumumkan hal tersebut bahkan sebelum MotoGP 2020 dimulai.
Selain itu, Yamaha juga bergerak cepat dengan mengonfirmasi perpanjangan kontrak Maverick Vinales di Monster Eneergy Yamaha serta Franco Morbidelli di Petronas Yamaha sejak Januari 2020.
Saat itu, tim berlogo garpu tala itu menjadi tim yang paling pertama mengumumkan skuad penuhnya untuk musim 2021.
Banyak yang mengamati bahwa sikap Yamaha ini seakan tergesa-gesa.
Namun, Lin Jarvis selaku Direktur Pelaksana Tim Yamaha mengungkap alasan di balik keputusan itu.
Mereka berujar bahwa langkah itu diambil demi mengamankan para pembalap potensial mereka dari bidikan tim lain.
Baca juga: Jadwal Bola Malam Ini - MU Vs Watford, AC Milan Jumpa Torino, Barcelona dan Real Madrid Berlaga
Lin Jarvis
Direktur Yamaha MotoGP
alasan menukar posisi Valentino Rossi
Fabio Quartararo
MotoGP
tim pabrikan Yamaha
TribunJatim.com
Tribun Jatim
berita MotoGP terkini
Target Tinggi Bos LCR Honda untuk Takaaki Nakagami di MotoGP 2021 |
![]() |
---|
MotoGP Berduka, Bos Tim Gresini Meninggal Dunia Karena Covid-19 |
![]() |
---|
Nazar Unik Fabio Quartararo Andai Raih Gelar Juara MotoGP 2021 |
![]() |
---|
Kekasih Valentino Rossi Blak-blakan Soal Sifat Asli The Doctor di Luar Lintasan Balap |
![]() |
---|
Yamaha Resmi Luncurkan Tim MotoGP 2021, Perkenalkan Duet Vinales-Quartararo, Era Baru Tanpa Rossi |
![]() |
---|