Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia
VIRAL Momen Syekh Ali Jaber & Istri Saling Menyuapi, Potret Ummi Nadia Dulu Dibagikan: Alhamdulillah
Wafatnya Syekh Ali Jaber ternyata meninggalkan istri, dan 3 orang anak, satu diantaranya masih berada dalam kandungan sang istri.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Sudarma Adi
"Syekh Ali Jaber enggak pernah mau punya ponsel."
"Baru ya Syekh, 2 minggu ini baru punya lagi? Alasannya kenapa sih?," tanya Raffi Ahmad penasaran, seperti dikutip TribunJatim.com dari Tribun Jakarta.
"Ceritanya panjang," jawab Syekh Ali Jaber dengan sedikit tawa.
Baca juga: Syekh Ali Jaber Bukan Dimakamkan di Lombok Sesuai Keinginannya, Adik Kandung Beri Penjelasan
Tak lama kemudian, muncul sebuah artikel di layar studio mengenai Syekh Ali Jaber.
Artikel tersebut berjudul 'Istri sering cemburu, Syekh Ali Jaber rela tak pegang HP selama dua tahun'.
Raffi Ahmad penasaran mengenai kebenaran artikel tersebut.
"Ini bener Syekh?," tanya Raffi Ahmad.
"Sekarang saya lagi pikir lagi, kayaknya tinggalin HP lagi," jawabnya diikuti tawa satu studio.
Baca juga: Pesan Syekh Ali Jaber Kepada Wali Kota Malang Sebelum Meninggal Dunia, Sutiaji Ungkap Harapan Ulama
Mengetahui hal tersebut benar adanya, Vicky Prasetyo tampak takjub.
"Ini pengorbanan lho Aa Bos (Raffi), demi seorang yang dicintainya, dia merelakan suatu hal yang orang enggak biasa melakukan itu," kata mantan suami Angel Lelga.
Menurut Syekh Ali Jaber, wajar istrinya memiliki sifat cemburuan.
Karena pada dasarnya, wanita memang pecemburu.
"Wajar, sifat perempuan kan cemburu dan kita semestinya memiliki salah satu posisi."
"Marah terhadap cemburu mungkin kita anggap keterlaluan, atau bisa kita menghormati rasa cemburunya dan kita harus bersikap yang baik untuk menenangkan hatinya."
"Hingga kita milih," kata Syekh Ali Jaber.
