Brankas Uang Milik Apotek Kimia Farma di Kota Madiun Dibobol Maling
Apotek Kimia Farma, yang beralamat di Jalan Trunojoyo no 73 Kelurahan Pandean, Kecamatan Taman, Kota Madiun, dibobol pencuri, pada Jumat (5/3/2021)
Reporter : Rahadian bagus | Editor : Yoni Iskandar
TRIBUNJATIM.COM, MADIUN - Apotek Kimia Farma, yang beralamat di Jalan Trunojoyo no 73 Kelurahan Pandean, Kecamatan Taman, Kota Madiun, dibobol pencuri, pada Jumat (5/3/2021) dini hari.
Pencuri masuk ke dalam apotek dengan cara memotong rantai gembok serta mencongkel kunci pintu kaca apotek. Kejadian pencurian ini baru diketahui pada pagi hari saat seorang karyawan hendak masuk ke dalam apotek.
"Sekitar pukul 07.00 WIB pada saat seorang karyawan datang ke apotek, kemudian melihat kunci pintu apotek dalam keadaan rusak dan rantai gemboknya hilang. Selanjutnya karyawan tersebut menghubungi atasanya selaku penanggungjawab apotek," Kasat Reskrim Polres Madiun Kota, AKP Fatah Meilana, Jumat (5/3/2021) saat dikonfirmasi.
Setelah dicek, isi dalam apotek, ternyata pencuri merusak brankas dan mengambil uang Rp 10.200.000. Pencuri juga mengambil satu ponsel.
Fatah menuturkan, diduga pelaku lebih dari satu orang. Sedangkan waktu kejadian diperkirakan sekitar pukul 03.00 WIB.
Baca juga: Ibu Mertua Gus Ipul, Wali Kota Pasuruan Meninggal Dunia
Baca juga: Motif Pembunuhan di Hotel Lotus Kota Kediri, Pelaku Tidak Bayar Jasa Pelayanan Seksual
Baca juga: Ternyata, Pacar Korban ini Berperan Sebagai Mucikari M, Gadis Bandung Tewas di Hotel Lotus Kediri
Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan dan memeriksa rekaman CCTV di apotek serta CCTV di toko yang berada di sekitar apotek.
"Kami belum bisa menyimpulkan, yang jelas pelaku lebih dari satu," katanya kepada TribunJatim.com.
Sementara itu, sejumlah karyawan apotek enggan dimintai keterangan saat ditanya wartawan.
"Sudah ditangani pihak berwajib, nggak usah (diwawancara)," kata seorang karyawan yang menolak diwawancara kepada TribunJatim.com.
Ramalan Zodiak Kamis 22 April 2021: Aries Perasaan Sedikit Berkabut, Virgo Jiwa Sosial Menggebu-gebu |
![]() |
---|
Dilaporkan Suami Atas Kasus Dugaan Memalsukan Status Bujang, Wanita Ini Tuntut Kepastian Hukum |
![]() |
---|
Nathalie Tinggalkan Rumah dan Anak-anak Sule, Putri Delina Singgung Soal Kepalsuan, Sindir Ibu Tiri? |
![]() |
---|
Sensitifnya Sule Kisruh Rumah Tangga Dikulik, Akhirnya Blak-blakan Ditinggal, Pasrah? ‘Memperbaiki’ |
![]() |
---|
Pantas Nathalie Holscher Minggat? 2 Kali Ulah Sule Buat Ibu Tiri Rizky Muak, Suami: Sudah Nggak Ada! |
![]() |
---|