Berita Entertainment
Lebih Pilih Atta Halilintar Ketimbang Fuji, Thariq Ungkap Alasannya, Nathalie Syok: Parah Banget Sih
Thariq Halilintar lebih memilih Atta Halilintar ketimbang Fuji. Di saat bersamaan Nathalie Holscher syok setelah tahu jawaban dan alasan Thariq.
Penulis: Elma Gloria Stevani | Editor: Sudarma Adi
Walau begitu Thariq Halilintar tampaknya gengsi mengakui rasa sayangnya pada sang kakak.
"Nanti kalau ada bang Atta Halilintar jangan kirim video ini ya," ucap Thariq Halilintar memperingatkan.
Netizen ramai mengomentari pernyataan Thariq Halilintar yang lebih memilih Atta Halilintar ketimbang Fuji.
Tak sedikit dari netizen salut dengan jawaban dari anak keempat dari Gen Halilintar itu.
"Kl udh nikah baru pilih fuji," kata akun @sarah***.
Baca juga: Sudah Gugat Cerai, Nathalie Holscher Tak Temani Adzam Main ke Rumah Ayahnya, Sule: Bunda Kerja

"Ya jelas lah sedarah ga ada putus nya...klo milih Fuji kan bs putus , lagian jauh kemana mana atta rezeki nya," sambung akun @eka***.
"Pacar ada pisah ny,suami istri aja ada pisah ny tp saudara kandung itu yg selalu ada buat kita love thoriq," tambah akun @ika***.
"Ya nggak salah, status thoriq sm fuji kan belum nikah. Ya bner dong kalo pilih abangnya," imbuh akun <>i>@swas***.
"Suport sistemnya dia karir dia dllnya smuanya atta dan ortunya..untuk skg memang keluarganya tapi gtw manti kalau udh nikah mgkn pasangannya..bahagia slalu kalian," komentar akun @anggun***.
"Karna Thoriq dan Fuji belum menikah jadi wajar Thoriq memilih Atta yang sudah jelas kakak kandungnya .. kalau sudah menikah Thoriq pasti akan memilih Fuji," seru akun @silvi***.
Baca juga: Akhirnya Lepas Rindu, Sule Ketemu Adzam di Rumah Nathalie Holscher, Janjikan 1 Hal Ini ke Sang Putra
Sebelumnya terungkap fakta bahwa Thariq Halilintar juga gercep menemui ayah Fuji, Haji Faisal.
Rupanya ada cerita menarik yang akhirnya dibongkar oleh Fuji.
Fuji menyebut jika saat itu Thariq Halilintar begitu mendesaknya untuk memperkenalkan kepada Haji Faisal dan Dewi Zuhriati.
Namun Fuji yang memang tak pernah memperkenalkan teman laki-laki pun terus menunda permintaan Thariq.
“Dia mau banget, gatel banget ketemu Papa Mama pas awal-awal PDKT. Dan aku itu tipikal yang nggak mau ngenalin. Jangan pernah ketemu orangtua gue,” cerita Fuji sembari ngakak, seperti dalam video yang diunggah ulang akun @lambegosiip.
Baca juga: Keanu Heran Dengar Pengakuan Fuji & Thariq Halilintar Pernah Punya Kutu saat SD: Kenapa Sih Pacaran?
