Moto2
Hasil Moto2 Valencia 2022: Ai Ogura Crash, Acosta Menang, Augusto Fernandez Resmi Juara Dunia Moto2
Pembalap Red Bull KTM Ajo, Augusto Fernandez akhirnya resmi keluar sebagai juara dunia Moto2 2022.
TRIBUNJATIM.COM - Pembalap Red Bull KTM Ajo, Augusto Fernandez akhirnya keluar sebagai juara dunia Moto2 2022.
Kepastian itu didapat setelah pada Moto2 Valencia 2022, Fernandez berhasil finis ke-2.
Disamping itu, pesaing terdekatnya, Ai Ogura mengalami nasib nahas pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (6/11/2022).
Rider asal Jepang itu gagal menyelesaikan balapan lantaran crash di tengah balapan.
Hasil Balap Moto2 Valencia 2022 seolah hanya mempertarungkan Ai Ogura dan Augusto Fernandez untuk gelar juara dunia Moto2 2022 (6/11).
Pasalnya melalui Hasil Balap Moto2 Valencia 2022 ini, penentuan gelar juara dunia Moto2 hanya untuk Ai Ogura atau Augutso Fernandez saja.
Sebelum Hasil Balap Moto2 Valencia 2022 ditentukan lewat kibaran bendera finish, poin Ai Ogura dan Augusto Fernandez hanya terpaut 9,5 poin saja.
Baca juga: Link Live Streaming MotoGP Valencia 2022: Bagnaia dan Quartararo Saling Bunuh Demi Titel Juara Dunia
Maka itu, selepas lampu start padam, Augusto Fernandez (Red Bull KTM Ajo) yang strart dari posisi 3 langsung tancap gas untuk menghindari Ai Ogura yang start dari posisi 5.
Namun usaha itu justru gagal dilakukan, Ai Ogura (Honda Team Asia) berhasil melaju di depan Fernandez dengan mengunci posisi 4 di belakang Tony Arbolino.
Sedangkan Augusto Fernandez justru mundur tiga posisi ke urutan 6 di belakang Fermin Aldeguer.
Menjadi menarik, Alonso Lopez (Beta Tools Speed Up) yang bertarung dengan Pedro Acosta di posisi 1 dan 2 justru melebar di Tikungan 2, sehingga menyebabkan posisi terdepan diambil alih oleh Tony Arbolino (Marc VDS) dan Ai Ogura di posisi 2.
Sementara itu di lap ke-4, Augusto Fernandez berhasil naik ke peringkat 5 sehingga angka selisih poin klasemen saat itu masih unggul Fernandez 0,5 poin atas Ogura.
Sayang bagi Alonso Lopez yang terjatuh di Tikungan 11, kesempatan untuk meraih gelar Rookie of The Year pun sirna.
Tidak hanya itu, terjatuhnya Lopez juga membuat selisih poin Augusto unggul 2,5 poin dari Ogura lantaran dirinya naik ke posisi 4.
Dengan kondisi seperti ini, salah satu cara untuk Ai Ogura untuk menjadi juara dunia adalah harus merebut posisi terdepan dari Tony Arbolino.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Pembalap-Red-Bull-KTM-Ajo-Augusto-Fernandez-resmi-jadi-juara-dunia-Moto2-2022.jpg)