Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Nganjuk

Triwulan Pertama 2023, Pemkab Nganjuk Banjir Prestasi Berbagai Penghargaan Regional dan Nasional

Triwulan pertama tahun 2023, Pemkab Nganjuk banjir prestasi dengan berbagai penghargaan regional maupun nasional.

Penulis: Achmad Amru Muiz | Editor: Dwi Prastika
Istimewa/TribunJatim.com
Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi menerima langsung sertifikat Eradikasi Frambusia dari Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin, Selasa (21/2/2023). 

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Achmad Amru Muiz

TRIBUNJATIM.COM, NGANJUK - Beragam prestasi diukir Kabupaten Nganjuk dalam tiga bulan terakhir di tahun 2023. Hal itu berupa penghargaan yang diraih Pemerintah Kabupaten Nganjuk dari berbagai bidang.

Yakni Penghargaan Juara Pertama Kabupaten/Kota Terbaik Pelayanan Keluarga Berencana - Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (KB MKJP) Tingkat Nasional. Kemudian Penghargaan dalam Sertifikat Bebas Frambusia dari Menteri Kesehatan Republik Indonesia (RI) dalam rangka peringatan Hari Neglected Tropical Diseases (NTDs) Sedunia.

Selanjutnya Desa Ngringin, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Nganjuk Sebagai Desa/Kelurahan Terbaik pada Patroli SIJALINMATARU 2023 (Sigap Jaga Lindungi Masyarakat Jawa Timur Malam Tahun Baru 2023).

Berikutnya Batik Anjuk Ladang sukses meraih Juara Pertama dalam lomba Batik Bordir dan Aksesoris Fair ke 18 tahun 2023 Provinsi Jawa Timur dengan tema "Kilau Suwarna Kriya Nusantara".

Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, dan Ketua Dekranasda Kabupaten Nganjuk, S Wahyuni Marhaen Djumadi menerima penghargaan Juara Satu Lomba Fashion Show Batik dan Tenun se-Jawa Timur di Grand City Mall Surabaya, 2023.
Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, dan Ketua Dekranasda Kabupaten Nganjuk, S Wahyuni Marhaen Djumadi menerima penghargaan Juara Satu Lomba Fashion Show Batik dan Tenun se-Jawa Timur di Grand City Mall Surabaya, 2023. (Istimewa/TribunJatim.com)

Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi mengatakan, penghargaan yang didapatkan Kabupaten Nganjuk tersebut semuanya berkat kerja keras dan semangat Nganjuk Bisa dengan Nyawiji. Terlebih atas peran serta dan dukungan semua pihak dan masyarakat Kabupaten Nganjuk yang luar biasa.

"Untuk itu, kami ucapkan terima kasih atas semuanya, dan kami persembahkan berbagai penghargaan atas prestasi yang didapatkan untuk masyarakat Kabupaten Nganjuk menjadi lebih baik dan berkembang," kata Marhaen Djumadi, Selasa (28/3/2023).

Dikatakan Marhaen Djumadi, dengan diraihnya berbagai penghargaan atas prestasi tersebut juga bisa diartikan kalau Kabupaten Nganjuk tidak kalah dengan daerah lain di Jawa Timur maupun Indonesia.

Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi menerima penghargaan dari BKKBN RI di Hotel Vaza Surabaya, 2023.
Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi menerima penghargaan dari BKKBN RI di Hotel Vaza Surabaya, 2023. (Istimewa/TribunJatim.com)

Kabupaten Nganjuk mampu menunjukkan jati diri sebagai daerah yang memiliki banyak keunggulan. Hal itupun sama dengan arti dari Bumi Anjuk Ladang sebagai tanah kemenangan.

"Maka dari itu, kami mengajak semua masyarakat Kabupaten Nganjuk untuk terus bisa berprestasi. Karena semuanya memiliki kesempatan yang sama untuk bisa meraih prestasi tersebut," ucap Marhaen Djumadi.

Memang, diakui Marhaen Djumadi, selama kepemimpinannya, semua harus bisa bekerja maksimal untuk melayani masyarakat.

Baca juga: Marhaen Djumadi Berharap Asosiasi PKL Mampu Bangkitkan Sektor Perekonomian di Nganjuk

Berinovasi, bersinergi, berkolaborasi, berkomunikasi, dan berkoordinasi di Pemerintahan Daerah Kabupaten Nganjuk menjadi strategi untuk mewujudkan kinerja yang serba sat-set. Ini dikarenakan kebutuhan untuk hasil kerja yang serba cepat sudah menjadi tuntutan dari kondisi dan situasi sekarang ini yang serba elektronik atau digital.

"Jadi untuk apa diperlambat kinerja, kalau bisa dijalankan dengan cepat. Karena semua sarana dan fasilitas telah mendukung untuk bekerja lebih maksimal, sehingga dapat diakui sebagai prestasi," tandas Marhaen Djumadi.

Oleh karena itu, tambah Marhaen Djumadi, pihaknya senantiasa mengajak semua pihak untuk bekerja lebih baik dan bertanggung jawab. Karena datangnya prestasi dan penghargaan itu tidak perlu diburu, tetapi akan datang sendiri ketika dapat menunjukkan hasil kinerja secara baik.

"Inilah Kabupaten Nganjuk, pemerintah daerah selalu bekerja secara maksimal sehingga bisa dilihat sebagai prestasi untuk bisa mendapatkan penghargaan, baik di tingkat regional maupun nasional," tutur Marhaen Djumadi.

Momentum HUT POL PP ke-73, HUT ke-71 Linmas dan HUT ke-104 Damkar, Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi menerima penghargaan dari Gunernur Jatim.
Momentum HUT POL PP ke-73, HUT ke-71 Linmas dan HUT ke-104 Damkar, Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi menerima penghargaan dari Gunernur Jatim. (Istimewa/TribunJatim.com)

Dan yang terpenting, imbuh Marhaen Djumadi, juga ajakan untuk kembali bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19 harus terus dilakukan oleh semuanya di segala bidang di Kabupaten Nganjuk.

Tahun 2023 menjadi momen kebangkitan bersama masyarakat Kabupaten Nganjuk untuk kembali dalam kehidupan normalnya.

"Semoga Tuhan YME selalu memberikan kesehatan, keselamatan, dan kesuksesan bagi masyarakat Kabupaten Nganjuk untuk bisa kembali bangkit menjadi lebih baik," tutup Marhaen Djumadi. (Adv)

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved