Berita Entertainment
Nasib Sule Diisukan Tak Laku Lagi di TV, Dulu Sukses TV Kini Akui Dunia Berputar: Dimana Salahnya?
Sule belakangan diisukan tak lagi laku tampil di televisi, namun ayah lima anak itu menjawab bagaimana nasib karirnya saat ini.
Penulis: Ignatia | Editor: Mujib Anwar
"Pasti ada orang ada bapernya ada kasusnya."
"Tergantung kondisi dan situasinya."
"Ya kita ambil, baik postifnya aja,” kata Sule.
Sule kemudian juga menjawab isu beredar nasib karirnya sekarang yang amblas.
Disebu tak laku lagi di televisi, Sule santai karena menganggap pernyataan tak laku itu bergantung pada konteks.
Baca juga: Sule Ternyata Sudah Antar Rizky Febian Temui Keluarga Mahalini: Saling Titip, Anak Sule Akan nikah
Ayah Rizky Febian ini mengaku tak setuju jika dirinya disebut sudah tidak laku lagi di TV.
"(Tidak setuju) karena konteks enggak laku itu cuma di TV doang,” ujar Sule.
Menurut Sule, kesuksesan seorang komedian atau artis tidak hanya dilihat dari seberapa sering mereka tampil di layar televisi.
Dalam pernyataannya, mantan suami Nathalie Holscher itu menyebut bahwa dunia terus berputar.
Baca juga: Sule sempat Tersinggung soal Undangan Nikah Nathalie Holscher? Ibu Adzam Minta Maaf, Bahas Inisial G
Ia menyebut pekerjaannya dahulu dari panggung ke panggung sebelum tampil di televisi.
Sule pun mempertanyakan di mana letak kesalahannya saat bekerja di belakang televisi.
“Sebelum ke TV kan kita nyari duitnya dari panggung ke panggung."
"Dunia kan berputar, dulu di panggung lalu ke TV."
"Sekarang balik lagi ke panggung, di mana salahnya? Enggak ada yang salah," tandas Sule.
Sule belakangan juga telah ikhlas dengan apapun yang terjadi, termasuk sudah lama tidak bertemu dengan anaknya dan Nathalie Holscher.
| Update Kasus Dugaan Penggelapan Uang Eks Karyawan Ashanty, Istri Anang Sudah Berikan Bukti Tambahan |
|
|---|
| Andre Rosiade Heran Azizah Salsha Kena Cancel Culture, Eks Mertua Pratama Arhan: Kok Diserang Terus? |
|
|---|
| Pesan Menyentuh Andre Taulany untuk Anak-anaknya Usai Resmi Bercerai, Nasib Hak Asuh Anak Terungkap |
|
|---|
| Nasib Hak Asuh Anak Usai Tasya Farasya Cerai dari Ahmad Assegaf, Kaget Mantan Suami Gelapkan Dana |
|
|---|
| Sosok yang Bayar Biaya RS Fahmi Bo, Janji Bantu Cari Kerja, Kini Berangsur Membaik Usai Operasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Sule-tetap-santai-meski-diisukan-tak-lagi-laku-di-layar-kaca.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.