Berita Entertainment
Didesak Wenny Ariani Tes DNA, Akhirnya Rezky Aditya Sanggupi, Suami Citra Kirana: Memutus Keraguan
Akhirnya Rezky Aditya sanggupi tes DNA, suami Citra Kirana ingin memutus keraguan status Kekey.
Penulis: Alga | Editor: Mujib Anwar
"Bismillahirrahmanirrahim, assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Saya selama ini berusaha untuk bersabar dan kuat untuk menghadapi masalah ini, meskipun itu memang terasa berat untuk saya," ucap Citra Kirana sambil menahan tangisnya.
Meski kini Rezky Aditya dinyatakan sebagai ayah biologis Kekey, Citra Kirana memastikan tak akan ada yang berubah dari keluarga kecilnya.
Citra Kirana bahkan mendukung Rezky Aditya untuk melakukan tes DNA demi memutus keraguan akan status Kekey.
Di akhir kalimat, ibu satu anak ini meminta doa agar pernikahannya dengan Rezky Aditya ke depannya selalu harmonis.
"Dan dari putusan Mahkamah Agung ini, insyaallah itu tidak akan mengubah apapun dalam keluarga saya, tidak ada yang perlu saya khawatirkan lagi."
"Justru saya sangat mendukung suami saya untuk melakukan test DNA untuk memutus keraguan," tegas Citra Kirana.
"Dan untuk ke depannya mohon doakan keluarga kami agar saya dan suami saya Mas Rezky bisa terus menjalankan kehidupan rumah tangga kami dengan kuat dengan sabar," pungkasnya.
Di sisi lain, Wenny Ariani semakin jelas dan tegas.
Dirinya meminta Rezky Aditya selayaknya memperlakukan Kekey dengan baik karena diketahui menjadi ayah biologis.
Dilansir dari akun Instagram @lambenyinyir_official pada Selasa, 20 Juni 2023, Wenny Ariani pun mengungkap pesannya untuk Rezky Aditya.
Wenny Ariani meminta Rezky Aditya untuk mematuhi keputusan MA.
Ia juga meminta agar Rezky Aditya bertindak selayaknya seorang ayah untuk Kekey.
"Untuk Rezky, saya harap bisa bertindak mematuhi keputusan MA, semua sudah berakhir," kata Wenny Ariani.
"Semua harus diakhiri demi kepentingan anak saya, Kekey," sambungnya.
| Lisa Mariana Rujuk dengan Suami, Dinar Candy Kuak Status Hubungan dengan Andri Aan, Dapat Rp170 Juta |
|
|---|
| Alasan Vidi Aldiano Merasa Insecure Kembali ke Medsos, Ungkap Kondisi Kesehatannya: Bisa Bisa Bisa |
|
|---|
| Ruben Onsu Klaim Bayar Nafkah Bulanan Rp 200 Juta, Sarwendah Kini Membantah, Jelaskan Sistem |
|
|---|
| Besaran Nafkah Setelah Cerai Ruben Onsu Beri Rp 240 Juta Sebulan, Sarwendah Pakai Sistem Reimburse |
|
|---|
| Reaksi Eks Istri Fahmi Bo saat Diajak Rujuk, Anak-anak Sebut 1 Syarat, Bakal Gelar Ijab Kabul Ulang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Wenny-Ariani-minta-Rezky-Aditya-segera-tes-DNA-suami-Citra-Kirana-akhirnya-menyanggupi.jpg)