Berita Viral
Mbah Ngatinah Diamuk Warga karena Curi Jajan Pasar, Ternyata Tinggal di Gubuk Sempit, Polisi Kasihan
Sosok Mbah Ngatinah menjadi sorotan setelah mencuri jajan pasar. Mbah Ngatinah diamuk warga karena perbuatannya.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Mujib Anwar
Dalam video yang diunggah akun Tiktok @polresbantuldiy pada Senin (28/8/2023) gubuk Mbah Ngatinah hanya disekat dengan banner bekas.
Lalu atap gubuk Mbah Ngatinah menggunakan seng.
Di dalam gubuk itu juga sangat sempit.
Di depannya banyak barang bekas yang sehari-hari dikumpulkan oleh Mbah Ngatinah dan suaminya.
Dari keterangan yang ditulis oleh pengunggah, sehari-hari Mbah Ngatinah dan suaminya bekerja mengumpulkan rongsok.
"Berikut kami sampaikan lokasi dari beliau yang beralamat di Soboman RT 07 Ngestiharjo Kasihan Bantul Yogyakarta.
Untuk bertemu beliau saat itu kami harus menunggu hingga sore saat beliau telah selesai mencari barang bekas dan kembali ke tempat tinggalnya. Sekedar info bahwa beliau tinggal ngindung atau numpang di tempat pengepul barang bekas karena saat ini di usia tua tidak memiliki tempat untuk bermukim."
Di akhir video, anggota Bhabinkamtibnas Taman Tirto, Bripka Agus memohon kepada netizen dan atasannya agar berkenan membantu Mbah Ngatinah.
Kisah Nenek 83 Tahun Dituduh Curi 20 Kelapa dan Harus Bayar Rp 6 Juta
Kasus seorang nenek berusia 83 tahun yang dituduh mencuri buah kelapa dan diminta membayar ganti rugi jutaan rupiah viral di media sosial.
Kejadian tersebut viral usai diunggah akun Twitter ini, Senin (3/7/2023).
Dalam video yang dibagikan di media sosial, terlihat seorang pria yang menjelaskan nenek itu dilaporkan atas pencurian buah kelapa dari kebun miliknya.
"Nenek Ini dituduh mencuri kelapa oleh tetangganya sendiri lalu kasus tersebut dilaporkan ke polisi," tulis pengunggah.
"Setelah dimediasi, tetangganya tetap tidak mau damai dan minta ganti rugi 6 juta rupiah untuk 20 kelapa," lanjutnya, dilansir TribunJatim.com dari Kompas.com.
Baca juga: Mbah Mertowiyono Sudah Meninggal, 21 Cucunya Jadi Miliader Dadakan karena Proyek Tol, BPN: ini Rekor
Kasus ini bermula dari nenek Jaenab (83) menyuruh anaknya Julia untuk mengambil 20 buah kelapa di kebunnya pada Minggu (14/4/2023).
Mbah Ngatinah diamuk warga karena mencuri
Mbah Ngatinah berakhir dikasihani polisi
Polres Bantul
berita viral
viral di media sosial
Mbah Ngatinah
TribunJatim.com
Tribun Jatim
Kades Menghilang usai Didemo, Warga Geram Desak Mundur dari Jabatan hingga Segel Balai Desa |
![]() |
---|
Gitaris Terkenal dan Istri Ngamuk Ancam Acak-acak Dapur Resto, Bawa Kabur 14 Makanan Tanpa Bayar |
![]() |
---|
Warga Keluhkan Beras SPHP Sulit Dimasak, Takut Ada Bahan Kimia Berbahaya, Bulog: Aman Dikonsumsi |
![]() |
---|
Jualan Kopi Murah Rp500, Pasutri Tak Masalah Cuma Dapat Untung Rp30 Ribu Sehari: Sama-sama Menikmati |
![]() |
---|
Fakta-fakta Viral Menu MBG Isi Kacang Rebus dan Roti, Siswa Pernah Dapat Salak Busuk |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.