Berita Entertainment
2 Tahun Lalu Gugat Cerai Ending Rujuk, Kini Artis Lagi-lagi Ingin Pisah dengan Suami, Sudah Mediasi
Rumah tangga artis dua tahun lalu gugat suami kini kembali gugat cerai lagi menjadi perhatian publik. Kini sang artis dikabarkan mantap bercerai.
TRIBUNJATIM.COM - Rumah tangga artis dua tahun lalu gugat suami kini kembali gugat cerai lagi menjadi perhatian publik.
Kini sang artis dikabarkan mantap bercerai dengan sang suami.
Dua tahun lalu, sang artis sempat gugat cerai namun batal karena gugatannya ditolak majelis hakim.
Sosok artis tersebut adalah Lulu Tobing.
Lulu Tobing dikabarkan mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya yang bernama Bani Mulia pada 23 Oktober 2023 di Pengadilan Agama Jakarta Pusat.
Lulu Tobing mantap ingin berpisah setelah 2 tahun lalu batal bercerai dari Bani Mulia lantaran gugatan ditolak majelis hakim.
Setelah sempat batal bercerai pada 2021 lalu, Lulu Tobing kembali menggugat cerai Bani Maulana Mulia atau Bani Mulia di Pengadilan Agama Jakarta Pusat.
Kabar tersebut pun dibenarkan oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Jajat Sudrajat yang ditemui langsung di kantornya.
Ia membenarkan adanya gugatan cerai dari Lulu Tobing terhadap Bani Maulana yang sudah dilayangkan sejak 23 Oktober 2023 lalu.
"Iya benar, gugatan cerai didaftarkan pemohon (Lulu Tobing) terhadap termohon (Bani Maulana)," beber Jajat Sudrajat di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2023), dikutip dari Tribunnews.
"Gugatan itu ada 23 Oktober lalu," tambahnya.
Lulu Tobing dan Bani Maulana sudah menjalani sidang perdana perceraian mereka dengan agenda mediasi pada Kamis (2/11/2023) lalu.
Sekedar informasi, gugatan cerai Lulu Tobing pernah ditolak pada September 2021 lalu.
Ketika itu Lulu Tobing mantap untuk bercerai.
Sementara itu, Bani Maulana terus berusaha untuk mempertahankan rumah tangga dan upaya ini pun dikabulkan hakim.
gugat cerai
artis
suami
Lulu Tobing
Bani Mulia
Pengadilan Agama Jakarta Pusat
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita artis
berita seleb
| Peringatan Haji Faisal kepada Fuji Sebelum Ditipu Pegawai hingga Rugi Miliaran, Kini Lapor Polisi |
|
|---|
| Awal Kisah Cinta Boiyen dan Rully Anggi Akbar, Pacaran 2 Tahun, Suami Tak Tahu Istri Sudah Terkenal |
|
|---|
| Duduk Perkara Kisruh Ruben Onsu dan Sarwendah Didatangi Debt Collector, Masih Beri Nafkah Rp200 Juta |
|
|---|
| Pendidikan Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen yang Bergelar Doktor, Angka Mahar Nikah Unik |
|
|---|
| Update Kasus Dugaan Penggelapan Uang Eks Karyawan Ashanty, Istri Anang Sudah Berikan Bukti Tambahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Lulu-Tobing-kembali-gugat-cerai-suami.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.