Berita Persebaya Surabaya
Persita vs Persebaya, Berambisi Lanjutkan Tren Positif, Andhika Ramadhani Siap Tampil Maksimal
Persita vs Persebaya, berambisi melanjutkan tren positif, Andhika Ramadhani siap menunjukkan kemampuan terbaik.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Khairul Amin
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Kiper Persebaya Surabaya, Andhika Ramadhani bicara kesiapan timnya menatap laga Persita Tangerang vs Persebaya Surabaya di Stadion Indomilk Arena Tangerang, Jumat (23/2/2024).
Pada laga pekan ke-25 Liga 1 2023/2024 ini, Andhika Ramadhani berpeluang diturunkan sejak awal laga Persita vs Persebaya, karena kiper utama Bajul Ijo, Ernando Ari saat ini masih dalam tahap pemulihan cedera bahu.
"Semoga diberi kesempatan, semoga nanti kalau diberikan kesempatan diberikan hasil terbaik," ungkap Andhika Ramadhani, Selasa (20/4/2024).
Kiper jebolan tim kompetisi internal Persebaya itu, berambisi melanjutkan tren positif tim, di mana Persebaya baru saja meraih kemenangan 1-0 dari Bhayangkara FC di laga terakhir.
Kemenangan berarti meningkatkan mental tim karena memutus catatan minor Persebaya yang 10 laga sebelumnya puasa kemenangan.
"Semoga bisa melanjutkan tren positif lagi, melanjutkan clean sheet yang sebelumnya didapat," jelasnya.
Soal target clean sheet, Andhika mengatakan, memang selalu disampaikan oleh Pelatih Persebaya, Paul Munster, juga Pelatih Kiper Persebaya, Benny van Breukelen.
"Setiap latihan, coach Muster dan coach Benny menargetkan dari tim, khususnya juga kiper, diharuskan clean sheet setiap latihan maupun di pertandingan. Itu menjadi tantangan tersendiri buat saya pribadi," ucap kiper berusia 25 tahun itu.
Demi mewujudkan targetnya itu, Andhika Ramadhani menyiapkan diri secara baik jelang menghadapi laga Persita vs Persebaya.
Baca juga: Persita vs Persebaya, Bajul Ijo Beri Sinyal Akan Lakukan Rotasi, Paul Munster: Kesempatan
Ia juga tidak mau menganggap remeh calon lawannya, meski Persita menatap laga ini dengan modal kurang baik, dua laga terakhir secara beruntun menelan kekalahan.
Persita juga tidak mencetak satu gol pun dari dua laga tersebut.
"Yang pasti kami selalu fokus sama Persebaya sendiri. Gak melihat sisi lain dari tim lawan, kami fokus sama tim sendiri saja, gak mau tahu apa yang sedang didapat Persita," pungkasnya.
Persebaya
Andhika Ramadhani
Persita vs Persebaya
Liga 1 2023/2024
Bajul Ijo
Ernando Ari
TribunJatim.com
Berita Persebaya hari ini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
| Persebaya vs Persik Kediri, Jadwal Padat, Eduardo Perez Pastikan Tak Ada Masalah pada Kondisi Pemain |
|
|---|
| Eduardo Perez Tak Kaget Ernando Ari Tampil Gemilang di Bawah Mistar Gawang Persebaya Lawan Persis |
|
|---|
| Bruno Moreira Catatkan Pertandingan ke-100 Bersama Persebaya, Singgung Legenda Bajul Ijo |
|
|---|
| Performa 2 Striker Asing Persebaya Dinilai Loyo, Eduardo Perez Yakin Pemainnya segera Moncer |
|
|---|
| Persebaya vs Persis, Bajul Ijo Tak Bisa Turunkan 3 Pemain Belakang, Dejan Tumbas Jadi Angin Segar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.