Berita Entertainment
58 Hari Amy BMJ Tak Bertemu Anak-anaknya yang Dibawa Tisya Erni, Aden Wong: Aku Ayah Sekaligus Ibu
Amy BMJ curhat anaknya direbut Tisya erni. Kini sudah 58 hari tak bertemu anaknya. Aden Wong: aku yang jadi ayah sekaligus ibu.
TRIBUNJATIM.COM - Amy BMJ curhat sudah 58 hari tak bertemu anaknya
Diketahui, WNA Korea Selatan ini belakangan jadi sorotan karena masalah rumah tangganya dengan Aden Wong.
Aden Wong dituding berselingkuh dengan artis dan penyanyi dangdut asal Indonesia bernama Tisya Erni.
Yang membuat nasib Amy BMJ jadi perhatian publik, anak-anaknya pun dikabarkan dibawa kabur oleh artis dan penyanyi dangdut tersebut.
Kasus Amy BMJ ini telah masuk di kepolisian.
Pemeriksaan itu untuk menindaklanjuti soal laporan Amy terhadap Aden atas dugaan perzinaan dengan Tisya.
Kini masih berseteru dengan sang suami, Amy mengakui dirinya sudah 58 hari tak bertemu anaknya.
Amy menyebut dirinya terakhir bertemu dengan anaknya pada 21 Januari 2024.
"Hari ini adalah hari ke 58 dari semenjak 21 Januari kemarin," ungkap Amy, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (20/3/2024).
Baca juga: VIRAL TERPOPULER: Nasib Amy BMJ Polemik Aden Wong dan Tisya Erni - Surat Cinta Pak RT Saat Tarawih
Baca juga: Penyebab Bayi Amy BMJ Dibawa Tisya Erni, Aden Wong Tuding Istri Tak Becus, Mantan Aspri: Bohong
Lantas Amy mengatakan dirinya saat ini sangat merindukan anak-anaknya.
"Sudah tentu saya merindukannya," katanya.
Pada kesempatan itu, tak lupa Amy mengucapkan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Indonesia yang telah memberikan dukungan ke dirinya.
Karena dukungan tersebut, Amy menuturkan dirinya bakal tetap kuat menghadapi permasalahan hingga mendapatkan anak-anaknya kembali dari Aden.
"Terima kasih semuanya, terima kasih untuk semua dukungannya."
"Saya akan tetap kuat sampai saya mendapatkan anak-anak saya kembali," ucapnya.
Baca juga: Alasan Hotman Paris Mau Jadi Pengacara Aden Wong, Siap Ungkap Fakta soal Amy BMJ, Anda Salah Total
| Lisa Mariana Rujuk dengan Suami, Dinar Candy Kuak Status Hubungan dengan Andri Aan, Dapat Rp170 Juta |
|
|---|
| Alasan Vidi Aldiano Merasa Insecure Kembali ke Medsos, Ungkap Kondisi Kesehatannya: Bisa Bisa Bisa |
|
|---|
| Ruben Onsu Klaim Bayar Nafkah Bulanan Rp 200 Juta, Sarwendah Kini Membantah, Jelaskan Sistem |
|
|---|
| Besaran Nafkah Setelah Cerai Ruben Onsu Beri Rp 240 Juta Sebulan, Sarwendah Pakai Sistem Reimburse |
|
|---|
| Reaksi Eks Istri Fahmi Bo saat Diajak Rujuk, Anak-anak Sebut 1 Syarat, Bakal Gelar Ijab Kabul Ulang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Aden-Wong-Tisya-Erni-Amy-BMJ-fakta-lain-v384.jpg)