Berita Entertainment
Tanggal Pernikahan Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana Dibahas, Si Biduan Tahan Diri Jadi Ibu Persit
Tanggal pernikahan Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana membuat publik penasaran. Namun, Ayu Ting Ting harus menahan diri untuk jadi ibu persit.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Soal tanggal pernikahan Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana membuat publik penasaran.
Baru-baru ini, sang biduan bicara soal rencana pernikahannya dengan anggota TNI berpangkat Lettu tersebut.
Namun, Ayu Ting Ting tampaknya harus menahan diri untuk segera jadi ibu persit.
Itu diungkapkannya sendiri baru-baru ini.
Ayu Ting Ting rupanya tak mau buru-buru menikah dengan tunangannya.
Hal ini lantaran ada aturan Abdi Negara yang harus dipenuhi sebelum keduanya menikah.
Kondisi ini diungkap Ayu Ting Ting dari beberapa tayangan YouTube yang beredar.
"Semua itu, kan, ada aturannya," kata Ayu Ting Ting.
Ayu Ting Ting paham betul bahwa calon suminya seorang abdi negara, hingga tak bisa sembarangan dalam membuat rencana pernikahan.
"Jadi, aku tak bisa main sembarangan apalagi, kan, calon suami aku itu orang yang mengabdi negara," kata Ayu Ting Ting, melansir dari Tribunnews.
Baca juga: Ayu Ting Ting Disebut Ikut Muhammad Fardhana ke Papua, Momen saat Sahur Jadi Sorotan, Kemana Ya?
Ayu Ting Ting menambahkan bahwa dirinya harus menahan diri untuk sabar dan tak terburu-buru.
Terutama dalam menentukan tanggal pernikahan agar sesuai dengan jadwal Muhammad Fardhana.
"Aku mencari waktu yang pas dan juga nggak mau buru-buru," katanya.
Ayu Ting Ting hanya memohon doa agar pernikahannya nanti dengan Muhammad Fadhana diberikan kelancaran.
"Karena calon aku bukan pekerja kantoran dan aku mau minta doanya saja," sambungnya.
tanggal pernikahan Ayu Ting Ting
Muhammad Fardhana
Lettu TNI Muhammad Fardhana
berita seleb terkini
TribunJatim.com
Tribun Jatim
| Rasa Masakan Peserta MasterChef Indonesia, Chef Juna Jujur Tidak Enak, Sering Buang Bukan Akting |
|
|---|
| Pengakuan Pak Tarno Dituding Mengemis Lagi, Diajak Orang Foto dan Dikasih Uang: Nggak Minta |
|
|---|
| Ruben Onsu Ngamuk Disebut Ayah yang Gagal dan Pencitraan, eks Suami Sarwendah: Bingung Sama Manusia |
|
|---|
| Tawa Santai Nikita Mirzani Setelah Divonis 4 Tahun Penjara, Ngaku Ngira Malah 30 Tahun |
|
|---|
| Lagu Hampa Ari Lasso Ternyata Kisahkan Anaknya yang Meninggal di Kandungan, sang Penyanyi: Merinding |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Tanggal-Pernikahan-Ayu-Ting-Ting-dan-Muhammad-Fardhana-Dibahas-Si-Biduan-Tahan-Diri-Jadi-Ibu-Persit.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.