Berita Entertainment
Curhat Artis sempat Tersambar Petir saat Syuting, Pandangan Seketika Buram, Kru Teriak: Ada Api
Kisah artis sempat tersambar petir saat syuting ini menjadi sorotan. Bahkan menurutnya kala itu merupakan perjuangan di sepanjang film.
TRIBUNJATIM.COM - Kisah artis sempat tersambar petir saat syuting ini menjadi sorotan.
Bahkan menurutnya kala itu merupakan perjuangan di sepanjang film.
Sosok artis tersebut ialah Jim Caviezel.
Jim Caviezel sempat tersambar petir kala syuting film Passion of The Christ.
Film tersebut dirilis pada 2004 silam dan sering diputar ketika perayaan Jumat Agung atau Paskah tiba.
Film garapan sutradara Mel Gibson tersebut mengisahkan perjalanan Yesus Kristus menjelang penyaliban di Bukit Golgota.
Baca juga: Suka Bantu Orang, Suami Artis Ternyata Rugikan Negara Rp 271 T, Pantas Istri Heran: Gak Masuk Logika
Di balik film Passion of The Christ yang fenomenal, Jim Caviezel yang didapuk menjadi pemeran Yesus menceritakan perjuangannya ketika memerankan tokoh ini.
Ia mengatakan, dirinya sempat tersambar petir ketika memerankan Yesus. T
ak sampai di situ, tubuhnya juga tertimpa salib seberat 150 kilogram.
"Saya benar-benar berjuang di sepanjang film," katanya dikutip dari Fox, Kamis (28/3/2024), via Kompas.com.
Sebelum membintangi Passion of The Christ, Jim Caviezel sempat menolak peran sebagai Yesus dalam sebuah drama dan dua proyek TV.
"Saya sempat berkata, 'Wah, saya seorang Katolik, dan saya akan memerankan Yesus'," ujar Caviezel dikutip dari Today.
Meski begitu, Jim Caviezel akhirnya memutuskan menerima tawaran menjadi pemeran Yesus ketika Mel Gibson mendatanginya.
"Mel dan saya memiliki kesamaan yang sama. Saya menginginkan kebenaran yang sepenuhnya," tambah dia.
Caviezel sebut proses shooting penuh penderitaan
artis sempat tersambar petir saat syuting
Jim Caviezel
Passion of The Christ
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
| Nasib Sule yang Sepi Job TV Kini Cari Penghasilan di Live TikTok, Ngaku 1 Jam Dapat Rp10 Juta |
|
|---|
| Siapa Sabrina Alatas? Wanita Diisukan dengan Hamish Daud, Viral karena Postingan Rumah Masa Depan |
|
|---|
| Kesamaan Sabrina Alatas dan Hamish Daud yang Tak Dimiliki Raisa, Dugaan Perselingkuhan Menguat |
|
|---|
| Ashanty Ungkap Alasan Pipinya Cekung hingga Dinilai Tua, Istri Anang Hermansyah: Nggak Bisa Milih |
|
|---|
| Rasa Masakan Peserta MasterChef Indonesia, Chef Juna Jujur Tidak Enak, Sering Buang Bukan Akting |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/artis-sempat-tersambar-petir-saat-syuting.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.