Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Jember

Bahagianya Atlet Voli Megawati Hangestri Pulang Kampung ke Jember, Ngaku Paling Rindu Masakan Mama

Bahagianya atlet voli Megawati Hangestri pulang kampung ke Jember dan bertemu keluarga, mengaku paling rindu masakan mama.

Penulis: Imam Nawawi | Editor: Dwi Prastika
Tribun Jatim Network/Imam Nawawi
Atlet voli, Megawati Hangestri Pertiwi menyerahkan percel Lebaran ke Bupati Jember, Hendy Siswanto, Minggu (7/4/2024). 

Atlet terpopuler nomor dua di dunia ini, menambahkan, suhu di Korea juga lebih dingin. Karena di sana ada hujan salju.

"Jadi harus beradaptasi lagi, dengan iklim di sana," imbuh Mega lagi.

Supaya lebih banyak atlet yang bisa menang kompetisi nasional di Jember, Mega menyarankan, Pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Cabang Jember melakukan evaluasi manajemen.

"Melakukan perombakan yang lebih baik lagi. Dan para atlet harus sadar diri, dengan melakukan latihan yang lebih semangat dan serius, fokus dan patuh terhadap pelatih," katanya.

Selain itu, Mega juga berpesan kepada generasi muda yang tengah berjuang berkarier di bidang olahraga apapun, agar tetap semangat meraih prestasi dan cita-cita.

"Jangan mudah menyerah dengan perjuangan hari ini. Karena kadang perjuangan hari ini, baru lima tahun lagi ada hasilnya. Karena saya sendiri juga hampir menyerah dulu, tetapi setelah ingat papa dan mama, akhirnya muncul motivasi lagi," paparnya.

Menanggapi hal itu, Bupati Hendy memberi pesan agar tidak pernah patah semangat.

"Dan mengikuti kata pelatih, dan perombakan pelatih saya rasa tidak perlu, bila seluruh atlet dan pemainnya disiplin semua," tanggapnya.

Hendy mengatakan, kehadiran Megawati Hangestri Pertiwi pulang kampung di Jember akan membawa banyak motivasi kepada masyarakat Bumi Pandalungan.

"Tentunya bukan hanya olahraga, tetapi juga bidang-bidang yang lain," tuturnya.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved