Berita Ponorogo
Teror Ulat Bulu di Ponorogo Bikin Merinding, Warga Gatal-gatal hingga Harus Mengungsi Mandi
Teror ulat bulu di Ponorogo membuat merinding, warga merasakan gatal-gatal hingga harus mengungsi mandi di musala.
Penulis: Pramita Kusumaningrum | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Pramita Kusumaningrum
TRIBUNJATIM.COM, PONOROGO - 10 hari terakhir ini, warga RT 03/RW 02, Lingkungan Ampean, Kelurahan Ronowijayan, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo, diteror ribuan ulat bulu.
Akibatnya, 15 KK dengan puluhan warga mengalami gatal-gatal di sekujur tubuh.
Bahkan setelah mandi pun, mereka tetap merasakan gatal.
Hal itu tidak hanya dirasakan orang dewasa, namun juga anak-anak.
Balita di sana, telah ditangani dokter terdekat.
Sementara warga yang dewasa memilih mandi di tempat tetangga yang tidak terkena teror ulat bulu.
“Yang paling utama dirasakan adalah gatal-gatal. Nih bisa dilihat tangan saya,” ujar salah satu warga, Ari Mahendra sambil menunjukkan tangannya, Selasa (23/4/2024).
Dia mengatakan, teror ulat bulu sudah terjadi dalam 10 hari terahir.
Teror semakin mengganas dirasakan 4 sampai 5 hari terakhir.
“Saya habis mandi gitu malah terasa gatal. Setelah mandi 5 sampai 10 menit saya rasakan gatal,” katanya.
Dia menambahkan, ulat bulu tidak hanya menyerang halaman warga. Namun juga masuk ke dalam rumah.
“Pagi hari begitu saya membuka jendela kejatuhan ulat bulu. Gatal lagi, begitu seterusnya. Habis mandi juga gatal-gatal,” bebernya.
Dia mengatakan, warga lain juga merasakan hal yang sama.
Hingga akhirnya warga mengecek tandon di masing-masing rumahnya.
Baca juga: Beredar Video Ulat Bulu Beracun dan Mematikan Serang Pamekasan, Polisi Pastikan Hoaks
“Di tandon itu gak ada (ulat). Di airnya bersih gak ada ulat bulu. Tapi habis periksa ya gatal lagi,” tegasnya.
Sementara itu, warga memilih mandi di musala maupun tetangga yang tidak terdampak teror ulat bulu.
“Ya akhirnya mandi di musala atau tetangga. Dari pada berkepanjangan,” pungkasnya.
Kelurahan Ronowijayan
Kecamatan Siman
Ponorogo
teror ulat bulu
TribunJatim.com
berita Ponorogo terkini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
| Sosok Kepala SMK 2 PGRI Ponorogo yang Rugikan Negara hingga Rp 25 M, 11 Bus dan Pajero Sport Disita |
|
|---|
| Dukung Swasembada Pangan, Polres Ponorogo Sediakan Lahan 31 Hektar Untuk Tanam Jagung |
|
|---|
| Wawancara Eksklusif Dirut RSUD dr Harjono Ponorogo :Bangun IGD Terpadu Hingga Rumah Sakit Rasa Hotel |
|
|---|
| Wabah PMK di Ponorogo Masih Belum Landai, Penutupan Pasar Hewan Diperpanjang |
|
|---|
| Pengangguran yang Kecanduan Karaoke bersama LC di Ponorogo, Tak Kapok 4 kali Dipenjara Demi Nyanyi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Warga-menunjukkan-ulat-bulu-yang-meneror-warga-ponorogo-ilustrasi-teror-ulat-bulu.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.