Berita Entertainment
Mahalini Mualaf Jelang Nikah dengan Rizky Febian? Sule Temani Anak Jalani Mepamit: Alhamdulillah
Sule mengatakan bahwa calon menantunya, Mahalini, sudah mendapatkan izin dari keluarga untuk memeluk agama Islam.
TRIBUNJATIM.COM - Kabar terkait siapa yang log in atau log out di antara Rizky Febian dan Mahalini ramai diperbincangkan warganet.
Kabarnya yang akan log in adalah Mahalini.
Mahalini mualaf pun menjadi topik hangat di kalangan netizen.
Dikabarkan bahwa penyanyi jebolan Indonesia Idol pindah keyakinan dan akan menikah secara Islam.
Hal tersebut diketahui lantaran Sule selaku ayah dari Rizky Febian, mengumumkan Mahalini mualaf.
Selain itu, Sule juga mengatakan bahwa calon menantunya, Mahalini, sudah mendapatkan izin dari keluarga untuk memeluk agama Islam.
Izin tersebut diketahui seusai rangkaian mepamit yang dilaksanakan oleh Mahalini dan Rizky Febian di Bali pada Minggu (5/5/2024).
Baca juga: Makna Mepamit yang Dilakukan Mahalini Sebelum Dinikahi Rizky Febian, Sule Beberkan Rangkaian Acara
Setelah acara selesai, lewat sebuah vlog Sule menjelaskan secara singkat apa saja inti dari proses mepamit yang dilakukan Mahalini.
"Alhamdulillah guys semua sudah selesai jadi ini tuh acara mepamit," ucap Sule dikutip Tribunnews.com, dari Youtube pribadinya, Senin (6/5/2024).
"Pamitan dari keluarga dan juga leluhurnya Lini bahwasannya Lini akan berpindah agama dan sudah diizinkan," terangnya.
Dalam momen itu juga Mahalini sudah mendapatkan izin untuk melakukan pernikahan secara agama Islam, agama yang diyakini keluarga Rizky Febian.
Kabarnya, akad pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Raharja akan digelar di Jakarta.
Namun belum ada konfirmasi soal tanggal dan lokasi pastinya.
"Lini juga sudah diperbolehkan menikah secara agama kami nanti di Jakarta," beber Sule.
Kabar beredar bahwa Rizky Febian dan Mahalini akan menggelar akad pernikahan di Jakarta antara tanggal 8 sampai 10 Mei mendatang.
Baca juga: Kekhawatiran Sus Rini Terbukti soal Rayyanza Cemburu dengan Lily, Adik sempat Diusir, Raffi: Gak Mau
TribunJatim.com
Mahalini mualaf
Rizky Febian
Tribun Jatim
Sule
pernikahan
TribunEvergreen
Putri Delina
mepamit
berita artis
jatim.tribunnews.com
| Peringatan Haji Faisal kepada Fuji Sebelum Ditipu Pegawai hingga Rugi Miliaran, Kini Lapor Polisi |
|
|---|
| Awal Kisah Cinta Boiyen dan Rully Anggi Akbar, Pacaran 2 Tahun, Suami Tak Tahu Istri Sudah Terkenal |
|
|---|
| Duduk Perkara Kisruh Ruben Onsu dan Sarwendah Didatangi Debt Collector, Masih Beri Nafkah Rp200 Juta |
|
|---|
| Pendidikan Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen yang Bergelar Doktor, Angka Mahar Nikah Unik |
|
|---|
| Update Kasus Dugaan Penggelapan Uang Eks Karyawan Ashanty, Istri Anang Sudah Berikan Bukti Tambahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Kolase-foto-Mahalini-dan-Rizky-Febian-yang-sebentar-lagi-menjadi-suami-dan-istri.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.